Dihajar Arsenal, Juan Mata Lihat Sisi Positif

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 05 Okt 2015, 18:15 WIB
Pemain MU tertunduk lesu setelah dikalahkan Arsenal (Reuters)

Bola.com, London - Gelandang Manchester United (MU), Juan Mata, meminta rekan setimnya untuk bangkit dari kekalahan 0-3 melawan Arsenal pada laga lanjutan Premier League, di Stadion Emirates, Minggu (4/10/2015). 

MU sempat memuncaki klasemen sementara Premier League selama sepekan. Namun, kekalahan tersebut membuat posisi Setan Merah harus turun ke peringkat ketiga dengan poin 16 dari delapan laga, atau tertinggal dua angka dari Manchester City di posisi pertama. 

Advertisement

Kemenangan Arsenal ditentukan gol Alexis Sanchez pada menit keenam dan 20, serta Mesut Oezil (7'). Mencoba mencoba membalas pada paruh kedua, namun sejumlah peluang mereka gagal dikonversikan menjadi gol hingga akhir pertandingan. 

Menurut catatan Premier League, sepanjang pertandingan, Arsenal menciptakan lima peluang emas dari 10 usaha, dengan penguasaan bola 38 persen. Sementara itu, MU melepaskan lima tembakan akurat dari total delapan percobaan.

"Tidak mudah untuk menulis blog ini dan menemukan kata-kata penghibur setelah pertandingan seperti ini, tetapi kami harus terus melangkah. Seperti yang kalian lihat, semuanya berlangsung salah sejak babak pertama," tulis Mata di blog pribadinya dan dikutip di situs resmi klub, Senin (5/10/2015).

"Sebelum pertandingan, tujuan kami adalah untuk menjaga posisi di puncak klasemen Premier League, tetapi itu tidak terjadi hari ini seperti yang kita semua lihat. Arsenal bermain lebih intensif, mereka mencetak gol cepat dan belum sempat bereaksi kami sudah kebobolan gol kedua," sambung Mata.

"Jika kita ingin berjuang untuk hal-hal besar, kita semua harus mengambil pelajaran (dari kekalahan ini) secepat mungkin," jelas pemain asal Spanyol tersebut.

Sumber: Manutd.com

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Baca Juga:

Arsenal Bisa Jadi Juara Premier League Asal....

7 Fakta Menarik Keberhasilan Arsenal Kandaskan MU

Carrick Tanggapi Santai Kekalahan Telak MU dari Arsenal

Berita Terkait