Diwarnai Aksi Hening Cipta, Thunder Kalahkan Pelicans

oleh Bola diperbarui 12 Feb 2016, 11:15 WIB
Guard Oklahoma City Thunder, Russell Westbrook melakukan aksi dunk kala menghadapi New Orleans Pelicans di kuarter ketiga pertandingan yang berlangsung di Chesapeake Energy Arena, Jumat (12/2/2016).(Reuters/Mark D. Smith)

Bola.com, Oklahoma City - Oklahoma City Thunder sukses meraih kemenangan 121-95 kala menjamu New Orleans Pelicans pada laga lanjutan NBA di Chesapeake Energy Arena, Jumat (12/2/2016).

Sebelum laga dimulai, para pemain mengheningkan cipta sejenak sebagai penghormatan khusus atas meninggalnya istri asiten pelatih Thunder, yang juga merupakan mantan pelatih Pelincans, Monty Williams.

Advertisement

Sang istri, Ingrid Williams, mengalami kecelakaan mobil, Selasa (9/2/2016) dan mengembuskan napas terakhirnya di rumah sakit pada keesokan harinya, Rabu (10/2/2016).

Begitu laga dimulai, Thunder langsung tancap gas mendominasi jalannya pertandingan. Skuat asuhan Billy Donovan itu unggul 62-53 hingga paruh pertama.

Kegemilangan Thunder berlanjut pada kuarter berikutnya. Russell Westbrook mampu memperlebar keunggulan mereka dengan mencetak 33 poin, unggul 12 angka atas tim tamu di kuarter ketiga. Skor menjadi 95-74.

Thunder akhirnya dipastikan sebagai pemenang di laga tersebut setelah di kuarter keempat berhasil mengumpulkan 26 poin, sedangkan Pelicans cuma mampu mencetak 21 poin.

Duet Westbrook dan Kevin Durrant menjadi faktor kemenangan Thudner. Keduanya sama-sama mencetak 23 poin. Sementara dari kubu Pelicans, Anthony Davis, juga membukukan 23 poin, tiga rebound, dan dua assist.

Hasil tersebut membuat Thunder bercokol di posisi ketiga klasemen sementara wilayah barat. Sementara Pelicans masih berkutat di papan bawah klasemen.

Di pertandingan lainnya, Milwaukee Bucks berhasil mengatasi perlawanan Washington Wizards dengan skor akhir 99-92 di BMO Harris Bradley Center, Milwaukee.

Berita Terkait