Blanc: Main Jelek Pun, Ibrahimovic Tetap Bisa Cetak Gol

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 07 Apr 2016, 05:30 WIB
Striker Paris Saint-Germain asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic. (AFP/Franck Fife)

Bola.com, Paris - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Laurent Blanc, tetap memuji penampilan Zlatan Ibrahimovic yang gagal mengeksekusi penalti melawan Manchester City. Meski dinilai tampil buruk, Ibrahimovic tetap bisa mencetak satu dari dua gol PSG.

Advertisement

PSG harus puas ditahan Manchester City, 2-2, pada leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, Rabu (6/4/2016) atau Kamis dini hari WIB. Hasil itu menguntungkan The Citizens yang akan gantian menjamu Les Parisens di Etihad Stadium, Manchester, Selasa (12/2/2016) atau Rabu dini hari WIB.

Pada laga di Paris, Ibrahimovic gagal menjalankan tugas sebagai eksekutor penalti pada menit ke-14. Namun, pemain asal Swedia itu bisa membalas kesalahannya melalui gol pada menit ke-41.

"Ibrahimovic gagal penalti dan kemudian membuang satu peluang emas. Ini bukan malamnya. Meski begitu, dia masih tetap saja bisa mencetak gol. Kami akan buktikan bisa juga mencetak gol tandang nanti," kata Blanc seusai pertandingan.

Sementara itu, satu gol PSG lain disumbangkan Adrien Rabiot pada menit ke-59. Adapun dua lesakan Manchester City dicetak Kevin de Bruyne pada menit ke-38 dan Fernandinho pada menit ke-72.

"Hasil ini memang tak bagus. Kami membuat banyak kesalahan mendasar, terutama saat gol kedua City. Namun, jika kami bisa melanjutkan performa seperti ini, saya yakin kami bisa melaju," ujar Blanc.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait