Satu Finalis Liga Europa 2017 Tersingkir dari Liga Champions

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 03 Agu 2017, 04:29 WIB
Trofi Liga Champions, di markas besar UEFA, di kota Nyon, Swiss, Jumat (17/3/2017). (AFP/Fabrice Coffrini)

Bola.com, Amsterdam - Ajax Amsterdam harus mengubur mimpi berlaga di Liga Champions 2017-2018. Satu di antara finalis Liga Europa 2017 itu disingkirkan OGC Nice pada kualifikasi ketiga Liga Champions.

Advertisement

Ajax Amsterdam sebenarnya memiliki kans besar untuk melaju ke babak playoff. Pada laga perdana di kandang Nice, Ajax Amsterdam mampu bermain 1-1.

Hasil tersebut membuat pasukan Marcel Kaizer hanya membutuhkan imbang tanpa gol. Namun, Kasper Dolberg dan kawan-kawan justru mengakhiri pertandingan dengan skor 2-2 di Amsterdam ArenA, Rabu (2/8/2017).

Pertemuan Ajax Amsterdam kontra Nice berakhir dengan agregat 3-3. Namun, Nice berhak melaju ke babak playoff karena unggul agresivitas gol tandang.

Ajax Amsterdam tidak sendirian menjadi klub langganan Liga Champions yang gagal melaju. Dynamo Kiev juga merasakan hal serupa setelah kalah agresivitas gol tandang dari Young Boys.

Bagi Young Boys, hasil tersebut menempatkan mereka ke babak playoff Liga Champions. Akan tetapi, wakil Swiss tersebut menjadi satu dari lima tim non-unggulan yang kemungkinan akan berjumpa satu di antara Sevilla, Napoli, Liverpool, CSKA Moskow, dan Sporting CP.

Sumber: Liga Champions