PT Liga Indonesia Baru Penuhi Keinginan Persebaya Main Sore Melawan Arema

oleh Aditya Wany diperbarui 30 Apr 2018, 23:15 WIB
PT Liga Indonesia Baru memenuhi keinginan Persebaya menggeser laga kontra Arema, Minggu (6/5/2018), menjadi sore hari. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Surabaya - Keinginan Persebaya Surabaya untuk memajukan laga menjamu Arema FC dipenuhi PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator liga. Hal itu disampaikan Ram Surahman, sekretaris tim Persebaya.

"Saya terus menjalin komunikasi dengan Pak Tigorshalom Boboy (COO PT LIB). Beliau menyetujui pertandingan Persebaya melawan Arema digelar sore," kata Ram kepada Bola.com, Senin (31/4/2018).

Sesuai jadwal awal, laga bertajuk Derby Jatim itu akan dimulai pada jam 18.30 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (6/5/2018). Namun, panpel Persebaya meminta jam kick-off dimajukan menjadi jam 15.30 WIB dengan tempat dan tanggal yang sama.

Advertisement

Tetapi, keputusan pihak PT LIB ini baru disampaikan secara lisan kepada Persebaya. Belum ada surat resmi yang dikirim mengenai pemberitahuan terbaru ini.

"Kami masih menunggu surat resminya. Semoga secepatnya bisa dikirim. Saya juga terus menjaga komunikasi dengan pihak kepolisian," imbuh pria 43 tahun tersebut.

Permintaan panpel Persebaya untuk memajukan jam kick-off dilatarbelakangi izin keamanan. Pihak Polrestabes Surabaya tidak mengeluarkan izin untuk digelarnya pertandingan pada malam hari.Alasan keamanan menjadi penyebab hal tersebut.

Selama ini, suporter dari dua tim, Bonek dan Aremania, dikenal memiliki rivalitas tinggi. Pertemuan keduanya masih memungkinkan melahirkan potensi perselisihan.

Di tambah lagi, pertandingan antara Persebaya dengan Arema ini merupakan satu di antara duel terpanas yang pernah ada di Indonesia. Rivalitas panjang dua klub asal dua kota terbesar Jawa Timur itu selalu menyedot perhatian publik.

Berita Terkait