5 PR Besar Barcelona yang Wajib Dituntaskan Segera, Problematika Blaugrana Ruwet!

oleh Ario Yosia diperbarui 15 Okt 2020, 10:10 WIB
Barcelona - Ansu Fati, Josep Maria Bartomeu, Marc-Andre ter Stegen (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Barcelona memulai musim 2020-2021 dengan aneka problem. Mulai dari kabar rencana kepergian Lionel Messi, pemain yang berontak ke manajemen, dan rencana eksodus pemain bintang.

Suasana panas di Barcelona terjadi imbas kegagalan menyakitkan di Liga Champions musim lalu. Barca terpental di fase perempat final dengan rekor kekalahan mencolok 2-8 dari Bayern Munchen.

Advertisement

Berita paling menyita perhatian tentu saat Lionel Messi menyatakan ingin pergi dari Barcelona meskipun akhirnya dia tetap bertahan di klub. Namun, Barcelona patut cemas karena mungkin Messi akan memanfaatkan kontraknya yang habis pada 2021 nanti untuk pergi.

Permasalahan Barcelona pun tidak sepenuhnya teratasi di bursa transfer yang baru saja tutup.

Masih ada beberapa celah karena banyaknya rencana yang gagal direalisasikan. Ronald Koeman masih kecewa karena gagal mendatangkan Memphis Depay, hingga Eric Garcia di bursa transfer.

Hal tersebut yang kini menjadi ‘PR’ Barcelona, demi mengusung misi sukses ke depannya. Blaugrana setidaknya memiliki lima tugas yang harus diselesaikan, dari mengamankan atau menjual pemain bintangnya hingga merekrut amunisi baru yang cocok untuk tim. Apa saja lima tugas tersebut? berikut ulasannya:

Video

2 dari 6 halaman

Perpanjangan Kontrak Marc-Andre ter Stegen

Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen. (AFP/Javier Soriano)

Masalah baru yang menimpa Barcelona berasal dari kiper andalannya Marc-Andre ter Stegen. Baru-baru ini Ter Stegen dikabarkan tidak puas dengan gajinya. Kiper asal Jerman tersebut hanya mau menekan kontrak baru jika upahnya dinaikkan setidaknya hanya di bawah Lionel Messi.

Ter Stegen meminta untuk digaji sebanyak 24 juta euro, hal yang sulit diterima Barcelona. Klub pun mencoba melakukan negosiasi untuk mempertahankan jasanya hingga 2025.

Semakin berbahaya karena Chelsea mulai mencoba menggoda Ter Stegen untuk tidak memperpanjang kontraknya di Barcelona.

3 dari 6 halaman

Konflik Messi Vs Bartomeu

Presiden Barcelona Josep Bartomeu María (JOSEP LAGO / AFP)

Sudah tidak dimungkiri bahwa salah satu alasan Lionel Messi memberontak dan ingin pergi yaitu sang Presiden Josep Maria Bartomeu. Lionel Messi secara terang-terangan mengkritik kepemimpinan Bartomeu dan mengindikasikan tidak akan bertahan lama jika presidennya masih Bartomeu.

Mimpi buruk Barcelona kehilangan Lionel Messi pun sepertinya sulit ditangkal. Sikap Messi telah membuat klub sulit mencari jalan tengah di antara keduanya. Kini, masa depan Lionel Messi pun dikabarkan bergantung pada siapa presiden Barcelona nanti.

Manchester City sebagai klub kaya pun telah ancang-ancang untuk memanfaatkan situasi tersebut. Jika pada akhir musim 2020/21 Bartomeu masih menjabat, maka Lionel Messi pun sepertinya akan meninggalkan klub kesayangannya.

4 dari 6 halaman

Memagari Ansu Fati

Striker Barcelona, Ansu Fati, berusaha melewati pemain Sevilla pada laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (4/10/2020). Kedua tim bermain imbang 1-1. (AP Photo/Joan Monfort)

Masalah Lionel Messi akan pergi dari Barcelona setidaknya masih bisa sedikit terobati dengan menjanjikannya performa Ansu Fati. Namun, di samping performa apik Ansu Fati, Blaugrana patut cemas karena ada klub-klub besar yang siap menebusnya.

Gaji mahal dan klausul pelepasan yang tinggi untuk memagari Ansu Fati kini harus segera diberikan. Ansu Fati yang kini diageni Jorge Mendes pun nampaknya tidak sulit bernegosiasi karena pengalaman besar yang dimiliki sang agen.

Jorge Mendes bahkan telah mengatakan bahwa klub telah memberikan tawaran yang bagus untuk kliennya. Barcelona siap memberikan Ansu Fati gaji mencapai 10 juta euro per musim dengan biaya pelepasan transfer mencapai 150 juta euro.

5 dari 6 halaman

Membereskan Kepindahan Eric Garcia

Bek Manchester City Eric Garcia dan pemain Southampton James Ward-Prowse berebut bola dalam lanjutan Liga Inggris di St. Mary Stadium, Minggu (5/7/2020). Manchester City gagal memetik poin penuh setelah kalah tipis 0-1 saat bertandang ke markas Southamtpon. (AP Photo/Will Oliver,Pool)

Ronald Koeman patut kecewa karena incaran utamanya Eric Garcia gagal diangkut di bursa transfer musim panas kemarin. Untuk ke depannya Barcelona pun sepertinya masih akan menjadikan Eric Garcia sebagai prioritas utama.

Kedatangan Ruben Dias ke Manchester City pun menjadikan Barcelona begitu semangat mengambil momentum. Eric Garcia yang hanya memiliki sisa enam bulan kontraknya di bursa transfer musim dingin nanti pun akan memaksa City mengikis harga transfernya.

6 dari 6 halaman

Melego Dembele demi Depay

Memphis Depay berhasil memaksimalkan potensinya setelah meninggalkan Manchester United. (AFP/Jeff Pachoud)

Salah satu alasan kegagalan Barcelona mendapatkan Memphis Depay adalah kegagalan melepas Ousmane Dembele. Hal sama yang sepertinya masih akan terjadi ke depannya.

Ronald Koeman yang begitu mengenal Depay pun sangat menginginkan jasanya.

Namun, Ronald Koeman harus menunggu lebih lama untuk mendapatkan jasa eks pemainnya di timnas Belanda tersebut. Dembele di bursa transfer musim dingin masih akan menjadi penentu, jika dirinya bertahan maka kedatangan Depay sepertinya kembali tertunda.

Sumber asli: Marca

Disadur dari: Bola.net (Muhamad Raka Saputra, Published 14/10/2020)

Berita Terkait