5 Klub yang Paling Ditakuti Lionel Messi di Liga Champions Musim Ini, Maaf ya Tak Ada Manchester United dan Barcelona

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 23 Nov 2021, 20:35 WIB
Di Laga ini Lionel Messi sukses menjadi pembeda. La Pulga berhasil memborong dua gol balasan sekaligus mengunci kemenangan PSG atas RB Leipzig menjadi 3-2. (AP/Christophe Ena)

Bola.com, Paris - Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi, tak menganggap Chelsea sebagai calon juara Liga Champions musim ini. Menurutnya, masih ada lima tim lain yang lebih menakutkan daripada The Blues. 

Chelsea berstatus juara bertahan pada Liga Champions musim ini. Musim lalu, mereka juara setelah mengalahkan sesama klub Premier League, Manchester City, dengan skor 1-0 di final. 

Advertisement

Namun, Lionel Messi tak melihat Chelsea sebagai salah satu acaman bagi PSG pada musim ini. Ada lima tim lain yang lebih menakutkan bagi La Pulga. 

Saat ditanya Marca tim apa yang menurutnya terkuat di Liga Champions musim 2021/2022, begini jawaban Lionel Messi. 

"Sekarang Liverpool sangat bagus. Mereka kembali menjadi Liverpool yang dulu memenangi Liga Champions," ujar Lionel Messi, seperti dikutip dari Marca, Selasa (23/11/2021).  

 

2 dari 3 halaman

Ancaman Real Madrid dan Atletico Madrid

Hasil ini memperkukuh posisi PSG di puncak klasemen sementara dengan 7 poin dari 3 pertandingan. Sedangkan RB Leipzig terpuruk di dasar klasemen dengan 0 poin. (AP/Francois Mori)

Lalu, siapa lagi empat tim lain yang menurut Messi punya kans menjuarai Liga Champions musim ini? Yang jelas tidak ada Barcelona dan Manchester United juga dalam daftar Messi. 

"Kemudian ada Manchester City, Bayern Munich, Real Madrid, dan Atletico Madrid," kata Messi. 

"Ada banyak tim yang bisa bertarung untuk Liga Champions, yang merupakan salah satu yang paling seimbang dan kompetitif dalam beberapa tahun terakhir karena ada beberapa tim yang bisa memenangkannya," imbuhnya.

"Real Madrid selalu kompetitif, begitu juga dengan Atletico dan kedua klub akan ada dalam pertarungan (gelar). Dua tim itu lawan yang sangat sulit dalam pertandingan dua leg, tahu kompetisi ini dengan sangat baik dan bagaimana menjalaninya. Tak diragukan lagi mereka adalah favorit.  

 

3 dari 3 halaman

Kans Barcelona

Xavi tampak tidak main-main sebagai pelatih Barcelona. Tentu, pelatih asal Spanyol itu punya maksud baik agar Blaugrana bisa kembali ke masa kejayaannya. (AFP/Josep Lago)

Bagaimana dengan mantan klubnya Barcelona? "Barcelona sedang melakoni tahap rekonstruksi dengan tim yang memiliki banyak pemain muda," tutur Messi. 

"Saat ini banyak tim yang lebih baik daripada Barcelona. Tetapi, meskipun kesannya seperti itu sekarang, bukan berarti nanti mereka tak bisa bertarung memperebutkan gelar." 

"Kita harus memperhitungkan efek kedatangan Xavi, dan semangat baru di sana.  Mereka bisa tetap berkembang dan bertarung," sambungnya. 

Sumber: Marca 

Berita Terkait