Timnas Indonesia U-18 Akhiri TC di Turki dengan Kemenangan, Shin Tae-yong Tidak Puas

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 27 Nov 2021, 21:05 WIB
Timnas Indonesia U-18 mengalahkan Mamakota FC FC Gambia dengan skor 2-1 pada laga uji coba yang digelar di Limak Football Complex, Antalya, Sabtu (27/11/2021). (dok. PSSI)

Bola.com, Antalya - Timnas Indonesia U-18 meraih kemenangan 2-1 atas Mamakota FC pada laga uji coba terakhir dalam pemusatan latihan di Turki, Sabtu (27/11/2021). Meski meraih kemenangan, pelatih Shin Tae-yong tak sepenuhnya puas.

Pada laga yang digelar di Limak Football Complex, Antalya, Turki, Timnas Indonesia  U-18 mencetak gol melalui Ronaldo Kwateh (5') dan Ricky Pratama (47'). Adapun gol MMK FC Gambia dicetak oleh Bojang (30').

Advertisement

Pertandingan sejatinya belum selesai dan dihentikan pada menit ke-50. Alasannya adalah hujan desar yang tidak kunjung reda.

Pelatih Shin Tae-yong menilai pemain Timnas U-18 mengalami peningkatan dan bermain bagus. Namun, pelatih asal Korea Selatan itu menyebut masih banyak hal yang perlu ditingkatkan oleh para pemain.

"Untuk pertandingan hari ini, sangat bagus permainan dari timnas U-18, namun mau tak mau harus berhenti karena hujan. Pemain sangat kompak dan saya ingin memuji mereka," kata Shin Tae-yong.

"Meski begitu, secara fisik tim masih ada yang kurang. Namun, secara bertahap mereka makin membaik secara permainan, khususnya passing dan serangan balik. Saat serangan balik, fisik pemain agak kurang baik, jadi kurang maksimal. Tapi, pasti saya akan perbaiki tim ini," ucap Shin Tae-yong.

Secara keseluruhan, Timnas Indonesia U-18 memenangi semua laga uji coba dalam pemusatan latihan di Turki. Timnas U-18 meraih kemenangan 3-1 melawan Antalyasport U-18 (21/11/2021) dan 4-0 atas Alansyaport U-18 (24/11/2021).

2 dari 3 halaman

Tetap Semangat

Timnas Indonesia U-18 mengalahkan Mamakota FC Gambia dengan skor 2-1 pada laga uji coba yang digelar di Limak Football Complex, Antalya, Sabtu (27/11/2021). (dok. PSSI)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan apresiasi terhadap hasil positif yang diraih Timnas Indonesia U-18 selama melakoni uji coba di Turki. Iriawan berharap para pemain tetap semangat dan terus mengembangkan permainan.

"Permainan solid ini harus selalu dipertahankan dan jangan pernah puas. Kami berharap dapat meningkat kemampuannya selama pemusatan latihan di Turki," ucap Iriawan.

"Kami yakin bila pemain terus meningkatkan kemampuannya, Timnas Indonesia dapat sukses di Piala Dunia U-20 2023 mendatang. PSSI terus mendukung penuh program dari pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi Timnas Indonesia," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

3 dari 3 halaman

Hasil Lengkap

Timnas Indonesia U-18 di Turki. (PSSI).
  • 21/11/2021 - Timnas Indonesia U-18 3-1 Antalyaspor U-18
  • 24/11/2021 - Timnas Indonesia U-18 4-0 Alansyaspor U-18
  • 27/11/2021 - Timnas Indonesia 2-1 Mamakota FC

Berita Terkait