Timnas Indonesia U-23 Vs Timor Leste Sepi, hanya Segelintir Penonton Hadir di Stadion Viet Tri

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 10 Mei 2022, 19:46 WIB
Suasana di sekitar Viet Tri Stadium di Phu Tho, Vietnam, jelang pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 dan Timor Leste di laga Grup A sepak bola SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022). Stadion tersebut tampak sepi dari pengunjung, di mana hanya segelintir suporter yang menyaksikan laga tersebut. (Bola.com/Muhammad Adiyaksa)

Bola.com, Phu Tho - Pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 kontra Timor Leste di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Selasa (10/5/2022) malam WIB, terbilang sepi penonton. Hanya segelintir orang yang datang menonton pertandingan Grup A sepak bola SEA Games 2021 itu.

Hal tersebut dilihat langsung Bola.com yang meliput pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 dan Timor Leste. Sekitar 30 menit jelang kick-off, suasana di sekitar stadion benar-benar sepi.

Advertisement

Bola.com tak melihat ada rombongan pendukung Timnas Indonesia U-23 yang datang dalam jumlah yang banyak ke stadion untuk melihat pertandingan kedua Egy Maulana Vikri dkk. di SEA Games 2021 ini.

Hanya ada perwakilan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Vietnam dan seorang Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Bastian Prayogo, yang ditemui Bola.com di Stadion Viet Tri untuk menyaksikan pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia U-23.

2 dari 6 halaman

Sepi Banget!

Suasana di dalam Stadion Viet Tri, Phu Tho, jelang pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 kontra Timor Leste di Grup A sepak bola SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022). (Bola.com/Muhammad Adiyaksa)

Deretan bangku kosong terpampang jelas di tribune Stadion Viet Tri. Maklum, Vietnam yang menjadi tuan rumah SEA Games 2021 tidak berlaga pada hari ini, sehingga animo penontono pun terbilang sepi.

Beberapa orang yang berada di tribune stadion justru berasal dari petugas keamanan, termasuk kepolisian yang bertugas menjaga pertandingan.

Kondisi ini jelas berbalik 180 derajat ketika Timnas Indonesia U-23 melawan Vietnam dalam partai pertama Grup A pada 6 Mei 2022. Seluruh sudut Viet Tri Stadium full dengan militansi pendukung tim tuan rumah.

 

3 dari 6 halaman

Ada Suporter yang Hadir Terus

Bastian Prayogo, suporter Timnas Indonesia U-23 yang hadir saat pertandingan kontra Timor Leste, Senin (10/5/2022). (Bola.com/Muhammad Adiyaksa)

Bastian Prayogo, seorang WNI yang ditemui Bola.com, jelang pertandingan kontra Timor Leste, mengaku sudah menonton pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia U-23 sejak menghadapi Vietnam.

"Saya selalu menonton Timnas Indonesia U-23 di sini. Pada partai pertama, saya juga hadir. Waktu itu, saya bersama rekan-rekan saya sesama WNI. Namun, hari ini saya datang dengan teman saya yang berasal dari Vietnam," kata Bastian kepada Bola.com.

Tentu menarik untuk dinantikan apakah suporter Timnas Indonesia U-23 akan bertambah saat pertandingan melawan Filipina dan Myanmar dalam dua laga selanjutnya.

Hasil kontra Timor Leste akan turut memengaruhi bagaimana para penonton akan hadir dalam laga selanjutnya. 

4 dari 6 halaman

Butuh Kemenangan

Timnas Indonesia vs Timor Leste di SEA Games 2021. (Bola.com/Adreanus Titus)

Timnas Indonesia U-23 butuh kemenangan melawan Timor Leste. Sebab, tim berjuluk Garuda Muda itu masih tertinggal enam poin dari Myanmar yang merajai Grup A.

Timnas Indonesia U-23 masih terjebak di peringkat keempat dengan nihil poin dari satu partai. Garuda Muda juga terpaut empat angka dari Vietnam di posisi kedua dan Filipina di ranking ketiga.

5 dari 6 halaman

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021

6 Mei 2022

Vietnam 3-0 Timnas Indonesia U-23

10 Mei 2022

Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste

13 Mei 2022

Filipina vs Timnas Indonesia U-23

15 Mei 2022

Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar

6 dari 6 halaman

Berita Terkait