Leo / Daniel Menang! Kans Indonesia ke Final Beregu Putra SEA Games 2021 Kembali Terbuka

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 17 Mei 2022, 18:37 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. (PBSI)

Bola.com, Bac Giang - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, berhasil menjaga kans ke final bulutangkis beregu putra SEA Games 2021 setelah menang dua gim langsung 21-8 dan 21-13 atas pasangan Thailand, Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul. Kemenangan ini membawa Indonesia kembali memiliki asa untuk melangkah ke final bulutangkis beregu putra SEA Games 2021.

Setelah Indonesia tertinggal 1-2 dari Thailand dalam semifinal bulutangkis beregu putra SEA Games 2021, Leo/Daniel memulai pertandingan keempat dengan lebih dulu tertingal 0-3 dari pasangan Thailand di awal gim pertama.

Advertisement

Namun, ganda putra Indonesia itu mampu bangkit cepat. Bahkan Leo/Daniel mampu mematok poin pasangan Thailand itu di poin 3 begitu lama.

Leo/Daniel langsung mendapatkan 11 poin secara beruntun untuk mendapatkan keunggulan 11-3 saat interval gim pertama. Plus enam poin tambahan membawa Leo/Daniel sampai unggul 17-3.

Setelah itu Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul mulai mendapatkan poin demi poin yang akhirnya bisa mendapatkan sampai delapan poin. Leo/Daniel pun menutup gim pertama pertandingan keempat semifinal bulutangkis beregu putra SEA Games 2021 dengan keunggulan 21-8.

 

2 dari 5 halaman

Makin Sulit Dikejar

Ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2019. (PBSI)

Pada awal gim kedua pertandingan keempat semifinal bulutangkis beregu putra SEA Games 2021 itu, pasangan Thailand itu mulai memberikan ancaman kepada Leo/Daniel. Kejar mengejar poin pun terjadi sampai 3-3. Namun, setelah itu, Leo Daniel mampu mencetak enam poin secara beruntun untuk unggul 9-3.

Namun, Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul kembali mendapatkan poin demi poin hingga akhirnya interval gim kedua kedudukan 11-7 untuk keunggulan Leo/Daniel.

Setelah itu, Leo/Daniel terus meninggalkan pasangan Thailand tersebut dengan perolehan poin yang makin besar. Meski Supkhun/Teeraratsakul meraih satu demi satu poin, pada akhirnya Leo/Daniel mampu unggul jauh hingga 21-13.

 

3 dari 5 halaman

Membuat Kedudukan Kembali Imbang

 

Kemenangan Leo/Daniel ini membawa Indonesia kembali berpeluang untuk bisa ke final beregu putra SEA Games 2021. Kemenangan ini membawa Indonesia kini imbang 2-2.

Poin pertama Indonesia sebelumnya juga datang dari ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, yang berhasil menang 21-16, 12-21, dan 21-16 atas Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.

Sementara dua tunggal Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Christian Adinata sama-sama mengalami kekalahan dua gim langsung. Chico kalah 14-21 dan 14-21 dari Kunlavut Vitidsarn, sementara Christian Adinata kalah 11-21 dan 12-21 dari Sitthikom Thammasin.

 

4 dari 5 halaman

Lineup Indonesia Vs Thailand di Semifinal Beregu Putra SEA Games 2021

Lineup Indonesia Vs Thailand di SEA Games 2021

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kunlavut Vitidsarn: 14-21, 14-21

Pramudya/Yeremia vs Charoenkitamorn/Yordphaisong: 21-16, 12-21, 21-16

Christian Adinata vs Sitthikom Thammasin: 11-21, 12-21

Leo/Daniel vs Sukphun/Teeraratsakul: 21-8, 21-13

Bobby Setiabudi vs Panitchaphon Teeraratsakul

5 dari 5 halaman