Jim Croque Kaget dengan Metode Latihan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-19

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 23 Jun 2022, 17:00 WIB
Pemain keturunan Jim Croque mengikuti sesi latihan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala AFF U-19 2022 di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (21/6/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Pemain blasteran yang ikut pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19, Jim Croque, kaget dengan gaya kepelatihan Shin Tae-yong. Menurut Jim Croque, latihan di bawah asuhan Shin Tae-yong sangat berat.

Jim Croque merupakan satu dari tiga pemain blasteran yang ikut pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19. Pelatih Shin Tae-yong sengaja memanggil mereka untuk melihat kemampuan masing-masing.

Advertisement

Menurut Jim Croque, metode latihan yang diterimanya di bawah asuhan Shin Tae-yong berbeda dengan di Belanda. Shin Tae-yong disebut membuat pemain benar-benar harus mencapai batas maksimal yang dimiliki.

"Cara berlatih di sini berbeda dengan di Belanda. Di Belanda, latihan biasa dilakukan dengan sistem set," kata Jim Croque.

"Di sini, pemain benar-benar ditekan sampai batas maksimal mereka. Jadi, saya harus beradaptasi dengan cuaca dan juga cara berlatih," tegas Jim Croque.

2 dari 5 halaman

Kagum dengan STY

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memimpin latihan di area Gelora Bung Karno, Kamis (26/5/2022) sore WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Jim Croque juga menyatakan kekagumannya pada pelatih Shin Tae-yong. Menurut Jim Croque, Shin Tae-yong adalah pelatih yang memberikan instruksi sangat jelas pada pemain.

"Dia adalah pelatih bagus. Saya menghormatinya. Dia selalu memastikan semua pemain melakukan hal yang benar," ujar Jim Croque.

"Dia juga selalu mengajak pemain untuk terus melewati batas. Melakukan yang terbaik di latihan," tegas Jim Croque.

3 dari 5 halaman

Cinta Indonesia

Pesepak bola yang tergabung dalam Timnas Indonesia U-19, Jim Croque saat berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (21/6/2022). Timnas Indonesia U-19 akan mengarungi Piala AFF U-19 2022 yang digelar pada 2-15 Juli 2022 mendatang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Jim Croque mengaku sudah mencintai Indonesia. Jim Croque tak sabar untuk bisa membela Timnas Indonesia pada masa depan.

"Saya cinta negara ini. Saya bangga bisa mewakili negara asal kakek dan nenek, dan tentu saja ayah saya," ucap Jim Croque.

"Orang-orang di sini sangat baik. Di Belanda saat seorang pemain membela tim U-19, sedikit orang yang mengenalnya. Adapun di sini semua orang mengenal si pemain. Lebih banyak cinta di sini," ucap Jim Croque.

4 dari 5 halaman

Tak Ikut Piala AFF U-19 2022

Tiga pemain keturunan dari Belanda mengikuti pemusatan latihan Timnas U-19 Indonesia. Mereka adalah Jim Croque, Max Christoffel, dan Kai Boham. Berikut potret tiga pemain tersebut saat ikut berlatih di Stadion Madya, Jakarta.

Pelatih Shin Tae-yong berbicara mengenai kehadiran tiga pemain keturunan yakni Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel. Shin Tae-yong menyebut, kehadiran mereka hanya sekadar berlatih bersama.

Ketiga peman tersebut tidak dipersiapkan untuk Piala AFF U-19 2022. Rencananya, mereka akan disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 yang akan digelar di Indonesia tahun depan.

"Mereka tidak bisa bermain untuk Piala AFF kali ini," ucap Shin Tae-yong.

5 dari 5 halaman

Masih Proses

Namun pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong mengatakan bahwa Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel hanya berlatih bersama timnya. Ketiganya tidak dapat bertanding di Piala AFF U-19 2022. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jim Croque menyebut saat ini statusnya masih di proses oleh PSSI. Jim Croque mengaku sudah siap memilih Indonesia sebagai negara yang akan dibelanya.

"Tahapan naturalisasi masih dalam proses. Saat ini, staf di federasi masih mengurus dokumen saya," ucap Jim Croque.

"Mereka akan bekerja agar saya bisa bermain untuk Timnas Indonesia U-19 di Piala Dunia U-20. Saya berharap bisa bermain di sana, itu tujuan saya," tegas Jim Croque.

Berita Terkait