BRI Liga 1: Pelatih PSM Minta Duel Kontra Arema FC Dipimpin Wasit yang Berkualitas

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 16 Agu 2022, 17:30 WIB
Sejumlah pemain PSM Makassar bersitegang dengan wasit Rully Ruslin Tambuntina saat melawan Persib Bandung dalam laga pekan ke-6 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (02/10/2021) WIB. Kedua tim bermain imbang 1-1. (Bola.com/Bagaska

Bola.com, Cibinong - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, berharap laga melawan Arema FC pada pekan kelima BRI Liga 1 2022/2023 (20/8/2022), dipimpin wasit berkualitas. Itu dilakukan untuk membuat laga semakin seru.

Pernyataan itu diungkapkan Bernardo Tavares karena tak puas dengan kepemimpinan wasit Dwi Purba pada laga PSM Makassar melawan RANS Nusantara FC, Senin (15/8/2022). Dalam laga tersebut, PSM menang 2-1.

Advertisement

Meskipun menang, Bernardo Tavares menyebut timnya dirugikan dengan sejumlah keputusan kontroversila. Bernardo Tavares berharap, itu tak terulang saat mereka menghadapi Arema FC pada laga selanjutnya.

"Kami akan melawan Arema, tim kuat. Tolong, saya minta pakai wasit yang berkualitas dan adil. Wasit yang tidak mendukung Arema dan PSM Makassar. Harus pakai wasit yang bagus, yang bisa memimpin pertandingan," kata Bernardo Tavares.

2 dari 5 halaman

Kesalahan Berulang

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares melakukan selebrasi dengan pemainnya usai Yakob Sayuri mencetak gol pertama PSM ke gawang Kedah Darul Aman. (Bola.com/Maheswara Putra)

Bernardo Tavares menyebut, dirinya memaklumi wasit juga seorang manusia. Namun, situasi menjadi aneh karena kesalahan berulang yang dilakukan dan merugikan PSM Makassar.

"Saya tidak bilang wasit Indonesia itu buruk. Wasit memang kadang bikin kesalahan dan itu wajar," ucap Bernardo Tavares.

"Akan tetapi, jika kesalahannya banyak dan berulang-ulang, ya tidak bagus juga," tegas pelatih asal Portugal itu.

3 dari 5 halaman

Perlu VAR

Wasit Jerman, Deniz Aytekin, mengecek layar VAR (Video Assistant Referee) pada laga persahabatan antara Inggris versus Italia di London, 27 Maret 2018. (AFP/Ian Kington)

Bernardo Tavares juga mendukung penggunaan Video assistant referee (VAR) di BRI Liga 1. Menurut Tavares, teknologi tersebut bakal membantu kinerja wasit.

"Indonesia harus mempunyai VAR. Indonesia punya banyak suporter yang senang menonton di stadion," ucap Tavares.

"Kenapa tidak menggunakan VAR saja? VAR bisa meningkatkan kualitas pertandingan dan semuanya terlihat jelas di video," tegas Tavares.

4 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan Pekan Keempat

Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1_Alternatif (Bola.com/Adreanus Titus)

Jumat, 12 Agustus 2022

  • Persik Kediri 1-2 Borneo FC

Sabtu, 13 Agustus 2022

  • Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang
  • PSS Sleman 1-0 Barito Putera
  • Bali United 1-2 Arema FC

Minggu, 14 Agustus 2022

  • Dewa United 2-0 Bhayangkara FC
  • Persebaya Surabaya 2-2 Madura United
  • Persis Solo 1-2 Persita Tangerang
  • Persikabo 1973 1-1 Persija Jakarta

Senin, 15 Agustus 2022

  • RANS Nusantara FC 1-2 PSM Makassar
5 dari 5 halaman

Simak Posisi PSM Makassar di BRI Liga 1

Berita Terkait