Foto: Momen Mengerikan di Piala Dunia 2022, Tabrakan Keras Sesama Pemain yang Membuat Kiper Iran Terkapar

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 22 Nov 2022, 09:57 WIB
Kiper Iran, Alireza Beiranvand, harus meninggalkan lapangan lebih cepat saat melawan Inggris pada laga pertama Grup B Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa, Senin (21/11/2022). (AP/Alessandra Tarantino)
Kiper klub Persepolis mengalami cedera usai bertabrakan dengan rekan sendiri yakni Majid Hosseini saat akan mengantisipasi tendangan Harry Kane pada menit kedelapan. (AP/Hassan Ammar)
Wajah Beiranvand yang berbenturan dengan wajah Hosseini mengakibatkan hidung sang kiper patah dan mengeluarkan darah. (AP/Martin Meissner)
Beinranvand sempat mendapat perawatan dari tim medis dan melanjutkan pertandingan namun hanya beberapa saat sang kiper memberikan gestur meminta diganti. (AP/Alessandra Tarantino)
Setelah tidak sanggup melanjutkan laga, Beiranvand akhirnya digantikan Seyed Hossein Hosseini pada menit ke-20. Beiranvand pun harus keluar dengan ditandu tim medis. (AP/Pavel Golovkin)

Berita Terkait