3 Pelatih yang Sedang Deg-degan Jelang Pekan Kelima BRI Liga 1 2023 / 2024: Tim sedang Terpuruk

oleh Hery Kurniawan diperbarui 26 Jul 2023, 08:00 WIB
Liga 1 - Pelatih BRI Liga 1 2023/2024 Dalam Bahaya (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 dikenal sebagai liga yang keras. Liga level tertinggi di Indonesia itu juga dikenal sebagai liga yang tak ramah kepada pelatih.

BRI Liga 1 2023/2024 baru menyelesaikan pekan keempat. Namun, sudah ada dua pelatih yang kehilangan pekerjaannya.

Advertisement

Luis Milla tak lagi menjadi pelatih Persib Bandung. Maung Bandung memang menjalani awal musim yang kurang menyenangkan.

Kemudian ada pelatih asal Singapura, Aidil Sharin. Ia juga kehilangan pekerjaannya di Persikabo 1973 dengan alasan yang mirip seperti Luis Milla.

Dalam waktu dekat, nama-nama pelatih yang kehilangan pekerjaan di BRI Liga 1 2023/2024 bisa saja bertambah. Sebab, performa klub mereka sedang tak bagus saat ini.

2 dari 4 halaman

Emral Abus

Emral Abus Evaluasi Laga Lawan PSIS jelang Hadapi Rans Nusantara (Dewi Divianta/Liputan6.com)

Emral Abus bisa menjadi pelatih selanjutnya yang bisa kehilangan pekerjaannya di BRI Liga 1 2023/2024. Performa Bhayangkara Presisi Indonesia FC sangat mengecewakan di musim ini.

Klub bejrulukan The Guardian itu menduduki posisi juru kunci klasemen sementara. Mereka selalu kalah dari empat laga yang sudah dijalani.

Bhayangkara Presisi Indonesia FC memang memerlukan perubahan masif untuk memperbaiki posisi mereka.

3 dari 4 halaman

Aji Santoso

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, berharap kepemimpinan wasit yang bertugas di BRI Liga 1 2023/2024 bisa tegas demi perkembangan sepak bola Indonesia. (Bola.com/Radifa Arsa)

Persebaya Surabaya mengawali awal musim yang kurang baik. Bajul Ijo hany abisa mengumpulkan empat poin dari empat pertandingan.

Posisi Aji Santoso pun disebut sedang terancam. Laga pekan kelima nanti bisa menjadi penghakiman bagi Aji.

Jika Persebaya kalah di kandang Persija Jakarta pada 30 Juli 2023, posisi Aji Santoso di klub tersebut bisa semakin terancam.

4 dari 4 halaman

Marcelo Rospide

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, saat menghadiri konferensi pers setelah laga pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 antara Dewa United melawan Persik Kediri yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (21/7/2023). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Persik Kediri tampil luar biasa di musim lalu. Macan Putih bisa tampil apik di putaran kedua dan lolos dari jeratan degradasi BRI Liga 1 2022/2023.

Di awal musim ini, Persik Kediri menduduki posisi ke-14. Mereka baru memiliki empat poin dari empat laga.

Posisi Marcelo Rospide bisa sangat terancam. Manajemen Persik Kediri sudah bersiap dengan pelatih lain jika performa mereka tak segera meningkat.

Berita Terkait