Foto: Momen Haru Novak Djokovic Setelah Raih Gelar Juara Grand Slam ke-24 di US Open 2023

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 11 Sep 2023, 18:04 WIB
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, tak kuasa menahan tangis dengan menutupi wajahnya setelah berhasil merebut gelar juara US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. Novak Djokovic berhasil mengalahkan Daniil Medvedev yang berasal dari Rusia dengan skor 6-3, 7-6(7-5), 6-3. (AP Photo/Charles Krupa)
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, mengangkat trofi gelar juara US Open 2023 setelah mengalahkan petenis asal Rusia Daniil Medvedev dalam partai final yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. Trofi ini merupakan gelar US Open keempat kalinya, dari 10 kali final yang telah dijalani oleh Djokovic. (AP Photo/Manu Fernandez)
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic (kanan), memeluk putrinya, Tara, setelah mengalahkan petenis asal Rusia Daniil Medvedev dalam partai final US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. (AFP/Kena Betancur)
Ribuan penonton yang memadati stadion memberikan penghargaan kepada petenis asal Serbia, Novak Djokovic, setelah mengalahkan petenis asal Rusia Daniil Medvedev dalam partai final US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. Pertandingan ini Djokivic sukses membalas kekalahan dari Medvedev dalam final US Open 2021 silam.(AP Photo/Frank Franklin II)
Novak Djokovic memamerkan pakaian yang digunakannya dengan gambar Kobe Bryant bersama dirinya dan tulisan "Mamba Forever" setelah keluar sebagai juara US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. (AFP/Getty Images/Clive Brunskill)
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic (atas), menghampiri petenis asal Rusia Daniil Medvedev yang tergeletak di lapangan dalam pertandingan final US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. (AFP/Kena Betancur)
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic (tengah), menghampiri putrinya, Tara, yang berada di tribun penonton setelah mengalahkan petenis asal Rusia Daniil Medvedev dalam partai final US Open 2023 yang berlangsung di Arthur Ashe, New York, Senin (11/9/2023) pagi WIB. (AFP/Kena Betancur)

Berita Terkait