Tersingkir dari Liga Champions, Arsenal Mendapat Pelajaran Berharga

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 18 Apr 2024, 12:15 WIB
The Gunners pun harus mengubur mimpinya untuk menjadi juara Liga Champions 2023/2024. Michaela STACHE / AFP)

Bola.com, Jakarta - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengakui The Gunners masih harus belajar bagaimana cara melampaui batas di Liga Champions. Hal itu diungkapkan Arteta setelah Arsenal tersingkir dari Liga Champions di tangan Bayern Munchen.

Arsenal harus angkat koper setelah kalah 0-1 dari Bayern Munchen pada leg kedua perempat final Liga Champions. Bermain di Allianz Arena, Kamis (18/4/2024) dini hari WIB, gawang Arsenal dibobol oleh tandukan Joshua Kimmich pada menit 63'.

Advertisement

Joshua Kimmich menjebol gawang Arsenal setelah menerima umpan dari Raphaël Guerreiro. Hasil 1-0 untuk kemenangan Bayern Munchen ini membuat Arsenal tersingkir dari Liga Champions dengan kalah agregat 2-3 di perempat final.

Kekalahan tersebut menutup empat hari yang mengecewakan bagi Arsenal setelah upaya mereka untuk mengejar trofi juara Premier League terganggu karena kekalahan dari Aston Villa pada Minggu lalu.

2 dari 4 halaman

Ruang Ganti Jadi Sunyi

Ekspresi kecewa pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (AFP/Henry Nicholls)

Seusai pertandingan, Arteta mengakui bahwa skuad Arsenal sangat terpukul di ruang ganti, setelah melihat harapan mereka di Eropa harus berakhir dengan antiklimaks.

"Percikan di sekitar kotak penalti adalah apa yang Anda butuhkan dalam laga seperti ini untuk meraih kemenangan," buka Arteta.

"Kami tidak berhasil memenangkannya pada menit-menit akhir dan kami seharusnya bisa menang. Pada beberapa momen, kami lebih baik dari mereka dan memiliki banyak momen dominasi."

"Saat ini, ruang ganti terasa seperti sebuah ruang yang hancur, sangat kecewa. Saya tidak dapat menemukan kata-kata yang tepat untuk meninggalkan mereka, saya berharap saya bisa," lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Petik Pelajaran Berharga

Joshua Kimmich dari Bayern berlari untuk merayakan setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions antara Bayern Munich dan Arsenal di Allianz Arena di Munich, Jerman, Rabu, 17 April 2024. (AP Photo/Matthias Schrader)

Kemudian, Arteta mengatakan bahwa Arsenal terus belajar setelah kembali ke Liga Champions untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun terakhir.

"Kami sudah tidak memainkan kompetisi ini selama tujuh tahun dan kami sudah tidak berada di babak ini selama 14 tahun," ujar Arteta.

"Ada alasan untuk itu. Kami ingin melakukan segalanya dengan cepat, sangat cepat dalam satu musim. Saya pikir kami memiliki kapasitas dan kualitas untuk berada di semifinal karena marginnya sangat kecil."

"Margin itu berasal dari hal lain yang mungkin belum kami miliki. Kami harus mempelajarinya. Jika Anda melihat secara historis, klub-klub lain membutuhkan waktu 7, 8, atau 10 tahun untuk melakukannya. Hari ini, hal itu tidak akan membuat kami merasa lebih baik, itu sudah pasti," lanjut pelatih asal Spanyol itu.

4 dari 4 halaman

Kesalahan Berujung Nestapa

Gelandang Bayern Munchen, Joshua Kimmich, berhasil mencetak satu-satunya gol yang tercipta ke gawang Arsenal dalam leg kedua perempat final Liga Champions 2023/2024 di Allianz Arena, Kamis (18/4/2024) dini hari WIB. (Michaela STACHE / AFP)

Arsenal sekarang akan mengincar kesuksesan di Premier League, dan kembali beraksi di liga saat mereka menghadapi Wolverhampton, Sabtu (20/4/2024).

"Kami harus melaluinya. Kami mencoba melawan tim dengan banyak pengalaman. Melalui pertandingan itu, selisih gol menjadi sangat kecil. Ada beberapa momen di mana kami tampil lebih baik, kami memberi mereka dua gol, itu adalah keuntungan besar untuk diberikan," ujar Arteta.

"Anda dapat melihat bahwa itu adalah kesalahan dengan margin nol, kami melakukan kesalahan dalam bertahan di kotak penalti, kesalahan besar, dan kami memberikan gol."

"Sekarang adalah momen untuk tetap bersama para pemain, karena mereka membutuhkan dukungan kami. Merekalah yang telah membawa kami dalam perjalanan ini," pungkas Arteta.

Sumber: Sky Sports

Disadur dari: Bola.net (Yoga Radyan, published 18/4/2024)

Berita Terkait