Hasil Semifinal Indonesia Masters 2025: Kalahkan Chi Yu-jen, Alwi Farhan ke Final Hadapi Panitchaphon Teeraratsakul

Tuan rumah memastikan punya wakil di sektor final tunggal putra Indonesia Masters 2026. Pasalnya pada semifinal hari Sabtu (24/01/2026), Alwi Farhan sukses mengalahkan Chi Yu-jen.

BolaCom | Hendry WibowoDiterbitkan 24 Januari 2026, 15:58 WIB
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, menunjukkan performa gemilang dan berhasil mengamankan satu tempat di babak final Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026). Ia menyingkirkan wakil Taiwan, Chi Yu Jen, dengan skor telak dua gim langsung, 21-11 dan 21-12. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Tuan rumah memastikan punya wakil di sektor final tunggal putra Indonesia Masters 2026. Pasalnya pada semifinal hari Sabtu (24/01/2026), Alwi Farhan sukses mengalahkan Chi Yu-jen.

Yang menarik, Alwi Farhan tidak memeras banyak keringat pada laga ini. Karena ia menang dua gim langsung atas wakil Chinese Taipei tersebut: 21-11, 21-12. 

Advertisement

Pada partai final besok, Alwi Farhan, peraih medali emas SEA Games 2025, akan menghadapi wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratsakul. 

Panitchaphon Teeraratsakul merupakan kejutan di ajang Indonesia Masters 2026 ini. Pasalnya ia bukan berstatus sebagai unggulan. 

Laga final ini juga mempertemukan dua pebulutangkis muda. Alwi Farhan masih berusia 20 tahun, sementara Panitchaphon Teeraratsakul, 21 tahun. 


6 Wakil di Semifinal

Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, menunjukkan performa gemilang dan berhasil mengamankan satu tempat di babak final Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026). Ia menyingkirkan wakil Taiwan, Chi Yu Jen, dengan skor telak dua gim langsung, 21-11 dan 21-12. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Indonesia memastikan dominasi di Daihatsu Indonesia Masters 2026 dengan meloloskan enam wakil ke babak semifinal.

Ganda campuran Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu tampil impresif usai menaklukkan pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, lewat pertandingan tiga gim di Istora Senayan, Jumat (24/1). Meski sempat tertinggal di gim pertama, Jafar/Felisha mampu bangkit berkat daya juang dan komunikasi yang solid.

Dari sektor tunggal putra, Alwi Farhan mencatatkan momen spesial setelah menundukkan wakil Jepang, Yushi Tanaka, dua gim langsung. Kemenangan ini menjadi pecah telur bagi Alwi setelah dua kali kalah dari lawan yang sama.

Sementara itu, sektor ganda putri dan ganda putra juga menyumbang wakil ke empat besar. Lanny Tria Mayasari/Apriyani Rahayu serta Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum melaju usai menang lewat laga tiga gim.

Di ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dan pasangan muda Raymond Indra/Nikolaus Joaquin sama-sama memastikan tempat di semifinal, menjaga asa Indonesia meraih hasil terbaik di turnamen level Super 500 tersebut.   

Berita Terkait