Sukses


    Masih Ada Peluang Sepak Bola Dipertandingkan di Asian Games 2018

    Bola.com, Jakarta - Keadaan sepak bola Indonesia masih dalam kondisi penuh ketidak pastian. Indonesia masih disanksi oleh FIFA, akibat konflik berkepanjangan PSSI dan Menpora. Asian Games 2018 yang akan diselenggarakan di Indonesia terancam tanpa cabang sepak bola.

    Olympic Council of Asia (OCA) masih berharap sepak bola masuk ke dalam cabang olah raga  Asian Games 2018 yang dipertandingkan.

    "OCA  sudah menjelaskan, masih ada harapan Indonesia untuk bisa menyelesaikan masalah sepak bola sesuai dengan arahan FIFA. Mereka ingin sepak bola di pertandingkan dalam ajang Asian Games 2018, karena cabang olahraga yang satu ini memiliki banyak penggemar di Indonesia," kata ketua Tim Ad Hoc, Agum Gumelar di kediaman pribadinya, Panglima Polim, Jakarta Selatan, Selasa (2/2/2016).

    Untuk itu, Agum mengajak seluruh elemen bidang keolah ragaan di Indonesia guna bekerja sama mensukseskan Asian Games 2018, termasuk mendorong sepak bola tetap dipertandingkan. 

    Menurut Agum Gumelar terasa miris jadinya, Indonesia yang memiliki massa penggemar sepak bola berlimah menggelar ajang multi event benua Asia tanpa menyuguhkan sepak bola.

    "Bangsa ini punya tanggung jawab besar untuk masalah Asian Games. Asian Games  itu masalah prestis bangsa. Saya tetap berharap, kita sebagai bangsa  besar mau bersama-sama mensukseskan Asian Games. Ini kerja bersama,  bukan semata Kemenpora, KOI, KONI, tapi bangsa," ungkap Agum.

    Rencananya, Asian Games 2018 akan dilaksanakan mulai tanggal 18 Agustus hingga 2 September 2018. Jakarta dan Palembang akan menjadi dua kota tempat dipertandingkannya seluruh cabang olah raga di Asian Games 2018.

    Video Populer

    Foto Populer