Sukses


Inilah Revisi Kalender MotoGP 2016

Bola.com, Valencia - Federasi Balap Motor Internasional (FIM) telah merilis revisi jadwal kalender balap MotoGP musim 2016. Dalam revisinya itu, terdapat perubahan empat jadwal penyelenggaraan Grand Prix (GP).

Seperti dimuat dalam situs resmi MotoGP, Selasa (3/11/2015), empat perubahan jadwal tersebut terjadi pada GP Inggris, GP Jerman, GP Malaysia, dan GP Valencia.

GP Inggris di Sirkuit Silverstone berubah dari 17 Juli menjadi 4 September 2016. Lalu GP Jerman di Sirkuit Sachsenring dimajukan menjadi 17 Juli 2016. Sedangkan balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia mundur menjadi 30 Oktober 2016. Terakhir, seri pamungkas GP Valencia diubah perhelatannya menjadi 13 November 2016.

Sementara MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez dan MotoGP Republik Ceko di Sirkuit Brno terancam dicoret dari kalender karena masih ada kendala kontrak.

Berikut revisi jadwal MotoGP musim 2016:

1. 20 Maret: Qatar (Losail)*
2. 3 April: Argentina (Termas de Rio Hondo)
3. 10 April: Americas (Austin)
4. 24 April: Spanyol (Jerez)**
5. 8 Mei: Perancis (Le Mans)
6. 22 Mei: Italia (Mugello)
7. 5 Juni: Katalonia (Barcelona)
8. 26 Juni: Belanda (Assen)
9. 17 Juli: Jerman (Sachsenring)
10. 14 Agustus: Austria (Red Bull Ring)
11. 21 Agustus: Republik Ceko (Brno)**
12. 4 September: Inggris (Silverstone)
13. 11 September: San Marino (Misano)
14. 25 September: Aragon (Motorland Aragon)
15. 16 Oktober: Jepang (Motegi)
16. 23 Oktober: Australia (Phillip Island)
17. 30 Oktober: Malaysia (Sepang)
18. 13 November: Valencia (Ricardo Tormo)

* Balapan malam
** Masalah kontrak

Video Populer

Foto Populer