Sukses


Dzeko Tak Sabar Duet Bareng Totti di Lini Depan AS Roma

Bola.com, Roma - Juru gedor AS Roma, Edin Dzeko, mengaku tak sabar untuk menjalin kemitraan bersama Francesco Totti di musim 2015-2016.

Dzeko pindah ke Stadion Olimpico dengan status pinjaman dari Manchester City pada 12 Agustus 2015. Pria asal Bosnia itu diturunkan bersama Gervinho dan Mohamed Salah dalam trisula Giallorossi saat ditahan imbang 1-1 Hellas Verona, akhir pekan lalu. 

Pada laga itu, Totti tetap berada di bangku cadangan. Dzeko pun berharap bisa bermitra dengan Totti, cepat atau lambat.

"Tentu saja saya mengharapkannya, dia adalah legenda dan seorang pemain yang fantastis. Setiap orang bisa bermain bersamanya, tapi itu tergantung pada Rudi Garcia yang memutuskan," jelas Dzeko kepada Sky Sport Italia.

Meski baru saja melewati pekan perdana, Roma sudah harus bertemu dengan Juventus pada Minggu (30/8/2015) waktu setempat. Laga ini ternyata sangat dtunggu-tunggu oleh Dzeko.

"Aneh, sepanjang karier, saya telah menghadapi hampir setiap klub besar di Eropa dan dunia, tetapi tidak pernah melawan Juventus. Mereka adalah tim yang hebat dan Anda hanya perlu melihat prestasi Juve.  Tim tersebut telah memenangkan empat scudetto terakhir berturut-turut dan itu menggambarkan kualitas mereka."

"Sekarang akhirnya saya bisa menghadapi mereka dan berharap hasil terbaik. Saya menaruh respek tinggi kepada Juve, tetapi kami harus memberikan kemampuan maksimal untuk mendapatkan hasil yang baik."

Sumber: Sky Sport Italia

Baca juga:

Aktivitas AC Milan di Bursa Transfer Telah Usai

Wawancara Mario Balotelli: Saya Bukan Anak Kecil Lagi!

AS Roma Resmi Pinjam Bek PSG Semusim

Video Populer

Foto Populer