Sukses


10 Fakta Menarik Jelang Duel Sengit Juventus Vs Napoli

Bola.com, Turin - Juventus akan menjamu Napoli di Juventus Stadium, Minggu (14/2/2016) dini hari WIB, dalam laga pekan ke-25 Serie A. Duel ini diyakini berjalan sengit sejak menit awal, karena kedua klub sama-sama mengincar poin penuh demi menjaga kans menjuarai Serie A musim ini.

Juve dan Napoli tengah dalam performa terbaik. I Bianconeri berhasil menyapu bersih kemenangan dalam 14 laga terakhir di Serie A musim ini. Bahkan, skuat asuhan Massimiliano Allegri itu mencatatkan clean sheet dalam lima pertandingan terakhir. Sementara itu, Napoli merengkuh delapan kemenangan beruntun di Serie A.

Hasil impresif tersebut membuat Juve kini berada di peringkat dua klasemen sementara Serie A dengan mendulang 54 poin hasil dari 24 laga. Mereka hanya tertinggal dua poin dari Napoli yang menempati puncak klasemen.

Kedua tim akan saling berhadapan, akhir pekan ini. Di atas kertas, kesempatan Juventus merengkuh tiga poin terbilang besar. Sebab, dari empat pertemuan terakhir yang berlangsung di Juventus Stadium, skuat Putih-Hitam mampu mengalahkan Napoli.

Meski begitu, La Vecchia Signora tak boleh terlena, karena Napoli memiliki sosok Gonzalo Higuain di lini depan. Higuain yang telah mencetak 24 gol dari 24 pertandingan di Serie A musim ini bakal menjadi momok bagi barisan belakang Juventus. Pemain 28 tahun tersebut mampu mencetak satu gol sekaligus membawa Napoli menang 2-1 atas I Bianconeri pada 27 September 2015.

Berikut ini 10 fakta menarik jelang duel Juventus versus Napoli:
1. Juve berhasil meraih kemenangan dalam empat laga terakhir kontra Napoli yang berlangsung di Juventus Stadium dalam ajang Serie A. Dari empat laga itu, I Bianconeri mencetak 11 gol dan hanya kebobolan satu gol.

2. Napoli telah tiga kali mengalahkan Juventus dalam dua pertemuan pada satu musim Serie A. Itu terjadi pada musim 1957-1958, 1986-1987, dan 2009-2010.

3. Untuk pertama kalinya, Napoli akan menghadapi Juventus pada paruh kedua musim sebagai pemuncak klasemen, sementara I Bianconeri berada di peringkat kedua.

4. Juventus telah meraih 14 kemenangan beruntun di Serie A dengan tanpa kebobolan dalam lima laga terakhir.

5. Napoli berhasil memetik delapan kemenangan beruntun di Serie A. Itu adalah kemenangan terlama Napoli dalam sejarah Serie A.

6. Laga ini akan mempertemukan klub dengan serangan terbaik, Napoli (mencetak 53 gol) menghadapi klub dengan pertahanan terbaik, Juventus (kebobolan 15 gol) di Serie A musim ini.

7. Sementara itu, Napoli adalah klub yang paling banyak melepaskan tembakan pada musim ini, yakni 424 tembakan (termasuk yang diblok). Sedangkan Juventus adalah klub yang paling sedikit menerima tembakan, yakni 198 kali.

8. Juventus lebih banyak mendapatkan poin ketika berada dalam posisi tertinggal di Serie A musim ini (13 kali), dan paling sedikit menelan kekalahan saat sedang memimpin (2 kali).

9. Napoli adalah satu-satunya klub yang mampu memimpin selama lebih dari 1000 menit di Serie A musim ini (1003 menit).

10. Gonzalo Higuain telah mencetak 24 gol dalam 24 penampilan di Serie A musim ini. Itu adalah catatan terbaik Higuain di turnamen Eropa. Dia mampu mencetak 27 gol bersama Real Madrid di La Liga musim 2009-2010.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Inisialisasi Video

Video Populer

Foto Populer