Sukses


Hasil Serie A: Juventus, Napoli, dan AS Roma Tak Terbendung

Bola.com - Tiga klub teratas Serie A, Juventus, Napoli, dan AS Roma, meraih kemenangan pada pekan ke-28 Serie A yang berlangsung 5-6 Maret 2016. Hasil tersebut menjaga persaingan ketiganya dalam perburuan gelar Serie A.

Juventus yang menempati posisi pertama meraih poin penuh saat bertandang ke Atleti Azzurri d'Italia, markas Atalanta. Sementara itu, Napoli juga berhasil menang melawan Chievo di San Paolo.

Pada laga yang berlangsung Sabtu (5/3/2016), AS Roma menjungkalkan Fiorentina. Bagi Fiorentina, kekalahan itu membuat poinnya dengan AS Roma kini berselisih tiga poin.

Sementara itu, dua klub asal kota Milan meraih hasil berbeda. AC Milan takluk dari Sassuolo, sedangkan Inter Milan menang saat menjamu Palermo.

Berikut ini adalah hasil lengkap Serie A pekan ke-28:

AS Roma 4-1 Fiorentina
Gol: Stephan El Shaarawy 22, Mohamed Salah 25, 58, Diego Perotti 38 - Josip Ilicic 45+3

Hellas Verona 0-3 Sampdoria
Gol: Roberto Soriano 6, Antonio Cassano 11, Lazaros Christodoulopoulos 30

Napoli 3-1 Chievo Verona
Gol: Gonzalo Higuain 6, Vlad Chiriches 38, Jose Callejon 70 - Nicola Rigoni 2

Torino 1-1 Lazio
Gol: Andrea Belotti 12 - Lucas Biglia 78 (pen)

Bologna 0-0 Carpi
Gol: -

Atalanta 0-2 Juventus
Gol: Andrea Barzagli 24, Mario Lemina 86

Sassuolo 2-0 AC Milan
Gol: Alfred Duncan 27, Nicola Sansone 71

Frosinone 2-0 Udinese
Gol: Daniel Cofani 12, Leonardo Blanchard 60

Inter Milan 3-1 Palermo
Gol: Adem Ljajic 11, Mauro Icardi 23, Ivan Perisic 54 - Franco Vazquez 45

Sumber: Lega Serie A

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer