Sukses


Radja Nainggolan Bawa AS Roma Taklukkan AC Milan di Olimpico

Bola.com, Roma - AS Roma meraih kemenangan 1-0 atas AC Milan dalam laga pekan ke-16 Serie A 2016-2017 di Stadio Olimpico, Senin (12/12/2016) waktu setempat. Gol kemenangan Il Lupi dicetak oleh Radja Nainggolan pada menit ke-62.

Tambahan tiga poin tak mengubah posisi AS Roma di tabel klasemen yakni diurutan kedua dengan koleksi 35 poin atau empat angka di belakang Juventus. Adapun AC Milan tetap diposisi ketiga dengan nilai 32.

Pada laga tersebut, AS Roma menurunkan skema 4-2-3-1 dengan Edin Dzeko sebagai ujung tombak. Adapun AC Milan memainkan formasi 4-3-3 menggunakan trisula M'Baye Niang, Gianluca Lapadula, dan Suso di lini depan.

AC Milan mendapatkan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-27. Wasit menunjuk titik putih setelah Wojciech Szczesny melanggar Gianluca Lapadula di kotak terlarang.

Namun, M'Baye Niang yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal melakukan tugasnya. Bola hasil sepakan kaki kanannya berhasil dimentahkan oleh Szczesny.

Memasuki paruh kedua laga, publik tuan rumah akhirnya bergemuruh setelah AS Roma membuka keunggulan melalui Radja Nainggolan pada menit ke-62.

Menerima umpan Kostas Manolas, pemain asal Belgia itu kemudian melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti yang bersarang di sudut kiri gawang AC Milan kawalan Gianluigi Donnarumma.

Pada menit ke-85, AC Milan mendapatkan peluang mencetak gol penyeimbang melalui Manuel Locatelli. Namun, tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti itu masih bisa dijinakkan oleh Szczesny.

AS Roma justru hampir menambah keunggulan pada menit ke-90+1 melalui Edin Dzeko. Namun, peluang tersebut berhasil dijinakkan oleh Donnarumma. Hingga laga usai, tak ada gol tambahan. AS Roma menang 1-0 atas AC Milan.

Menurut catatan Lega Serie A, AS Roma tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 57 persen dan melepaskan 12 tembakan yang lima di antaranya akurat. Sementara itu, AC Milan meraih delapan percobaan yang enak di antaranya tepat sasaran.

Susunan pemain

AS Roma: 1-Wojciech Szczesny, 2-Antonio Rudiger, 20-Federico Fazio, 44-Kostas Manolas, 33-Emerson, 16-Daniele De Rossi, 6-Kevin Strootman, 13-Bruno Peres (92-Stephan El Shaarawy 42'), 4-Radja Nainggolan, 8-Diego Perotti, 9-Edin Dzeko

Pelatih: Luciano Spalletti

AC Milan: 99-Gianluigi Donnarumma, 20-Ignazio Abate, 29-Gabriel Paletta, 13-Alessio Romagnoli, 2-Mattia De Sciglio, 80-Mario Pasalic (10-Keisuke Honda 84'), 73-Manuel Locatelli, 91-Andrea Bertolacci (14-Matias Fernandez 67'), 8-Suso, 9-Gianluca Lapadula (7-Luiz Adriano 71'), 11-M'baye Niang

Pelatih: Vincenzo Montella

Wasit: Paolo Silvio Mazzoleni

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer