Sukses


Hasil Piala Afrika 2017: Mesir ke Semifinal Setelah Tekuk Maroko

Bola.com, Port-Gentil - Tim nasional Mesir melangkah ke semifinal Piala Afrika 2017 setelah mengalahkan Maroko 1-0 pada pertandingan perempat final, di Stade de Port-Gentil, Minggu (29/1/2017). 

Kemenangan Mesir ditentukan gol Mahmoud Abdel Menaem pada menit ke-88. Gelandang yang biasa dipanggil "Karaba" itu mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan umpan tendangan pojok Abdalla El Said. 

Sementara itu, pada pertandingan semifinal lainnya, tim nasional Ghana sukses menyingkirkan tim nasional Kongo, 2-1, di Stade d'Oyem.

Penyerang Aston Villa, Jordan Ayew menjadi bintang kemenangan Ghana dengan memborong dua gol, (63', 78' pen), sedangkan satu-satunya torehan Kongo dicetak Paul-Jose M'Poku (68').

Pada babak empat besar, Mesir akan menghadapi Burkina Faso, di Stade de Franceville, Rabu (1/2/2017). Burkina Faso lolos setelah menyingkirkan Tunisia, 2-0.

Satu hari berselang, Kamerun akan menantang Ghana, di Stade de Port-Gentil. Pemenang dari kedua pertandingan semifinal ini akan saling berhadapan pada partai puncak Piala Afrika 2017 yang bakal digelar di Stade de I'Amitie, Minggu (5/2/2017).

Sumber: CAFonline

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer