Sukses


Allegri: Juventus Beruntung Bisa Unggul 2 Gol pada Babak Pertama

Bola.com, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengindikasikan kalau ia kurang puas dengan kinerja skuat Bianconeri yang menang dengan skor 4-1 saat bersua Palermo pada pertandingan pekan ke-25 Serie A di Juventus Stadium, Turin, Jumat (17/2/2017) waktu setempat.

Pada laga yang di gelar di J-Stadium, Juventus menang 4-1 atas Palermo. Empat gol tuan rumah diciptakan Claudio Marchisio pada menit ke-13, Paulo Dybala (35' & 89') dan Gonzalo Higuain (63'). Sementara Palermo yang bertindak sebagai tim tamu hanya mampu membalas satu gol melalui Ivailo Chochev jelang pertandingan berakhir.

Menurut catatan Lega Serie A, Juventus menguasai jalannya pertandingan dengan persentase penguasaan bola sebesar 53 persen. Adapun dari segi peluang, I Bianconeri membukukan 10 tembakan tepat sasaran dari 12 percobaan.

Allegri menyoroti penampilan Juventus yang tampil kurang meyakinkan pada paruh pertama pertandingan. Menurutnya, Juventus cukup beruntung mampu mencuri gol di tengah ketatnya penjagaan para pemain Palermo.

"Kami mampu mengakhiri babak pertama dengan skor 2-0 kendati tampil kurang maksimal," ujar Allegri.

Namun sang pelatih melanjutkan kalau ia merasa bersyukur karena La Vecchia Signora mampu memastikan meraih tiga poin dalam laga tersebut. Menurut Allegri, Juventus kini semakin dekat dengan gelar Scudetto.

"Ini adalah raihan tiga poin terpenting kami. Pertandingan ini semakin mendekatkan tim meraih Scudetto. Saya ucapkan selamat untuk tim yang bekerja dengan baik," lanjut Allegri.

Tambahan tiga poin dari laga melawan Palermo semakin mengukuhkan posisi Juventus di puncak klasemen sementara Serie A. Bianconeri kini mengoleksi 64 poin dari 25 pertandingan Serie A yang sudah mereka jalani. Juventus unggul 10 poin dari klub peringkat kedua, AS Roma, yang baru akan menjalani pertandingan pada hari Minggu (19/2/2017).

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer