Sukses


Dani Alves Jelaskan Alasan Gabung Juventus

Bola.com, Turin - Pemain Juventus, Dani Alves, menjelaskan alasan mengapa ia meninggalkan Barcelona dan memilih Juventus sebagai klub barunya pada awal musim 2016-17. 

Dani Alves merupakan satu di antara pemain pilar Barcelona pada periode 2008-2016. Bersama Barcelona, bek asal Brasil tersebut turut menyumbangkan tiga trofi Liga Champions dan enam gelar La Liga Primera Division.

Namun Alves membuat keputusan mengejutkan dengan menerima pinangan Juventus begitu kontraknya dengan Barcelona berakhir. Menurut Alves, ia sengaja melakukan hal tersebut karena manajemen Barcelona tidak tahu cara menghormati pemainnya.

"Saya suka merasa diinginkan. Jika mereka tidak menginginkan saya lagi, saya tentu akan pergi. Barcelona tidak mendapatkan sepeser pun ketika saya meninggalkan klub tersebut, hal tersebut merupakan pembalasan dari saya untuk mereka.

"Pada tiga tahun terakhir di Barcelona, saya terus mendengar 'Dani Alves akan pergi', namun tidak ada satu pun dari pihak manajemen yang merespons kabar tersebut. Saya merasa tidak dihormati. Mereka hanya menawarkan kontrak baru karena sedang dihukum FIFA," ujar Alves.

Alves pun menjelaskan alasan ia memilih Juventus sebagai pelabuhan barunya.

"Kenapa saya memilih Juventus? Saya ingin keluar dari zona nyaman dan bersaing di level tertinggi di klub yang memiliki sejarah kuat untuk menjadi juara. Jadi saya memilih Juventus. Saya merasa bahagia di sini karena menemukan tantangan baru bersama klub yang hebat," jelas Alves.

Saat ini, Juventus bertengger kokoh di puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A dengan koleksi 63 poin, unggul tujuh poin dari pesaing terdekatnya, AS Roma. Bianconeri tengah bersiap menjalani pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions menghadapi Porto (22/2/2017).

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer