Sukses


Mats Hummels: Bayern Munchen Tak Mudah Singkirkan Arsenal

Bola.com, London - Bek Bayern Munchen, Mats Hummels, mengatakan timnya tidak mudah menyingkirkan Arsenal dari Liga Champions. Padahal, Bayern Munchen meraih kemenangan 5-1 pada leg kedua 16 besar Liga Champions di Stadion Emirates, London, Selasa (7/3/2017) waktu setempat.

"Hasil pertandingan tidak menunjukkan kejadian di atas lapangan sebelum penalti dan kartu merah. Hal tersebut mengubah arah pertandingan kepada kami," kata Hummels di situs resmi klub.

"Sampai kejadian itu, kami gagal menguasai pertandingan. Kami bermain sesuai keinginan lawan meskipun strategi kami telah berubah. Hal tersebut bisa dimaklumi walau sebaiknya tidak terjadi."

"Kami memiliki beberapa peluang mencetak gol, meski tidak ada yang bersarang ke gawang Arsenal pada babak pertama. Kami sangat pantas melaju ke babak selanjutnya," papar pemain timnas Jerman ini.

Bayern Munchen datang ke Stadion Emirates dengan modal kemenangan 5-1 pada leg pertama. Meski begitu, The Bavarians sempat kesulitan sepanjang 45 menit babak pertama. Kubu tuan rumah yang ingin membalikkan agregat menekan sejak menit pertama.

Bayern Munchen tertinggal lebih dulu lewat aksi individu Theo Walcott pada menit ke-20. Meski begitu, skuat asuhan Carlo Ancelotti ini mampu bangkit setelah kartu merah Laurent Koscielny pada menit ke-55.

Robert Lewandowski mencetak gol lewat eksekusi penalti pada menit ke-55. Setelah gol tersebut, Bayern Munchen terus menambah keunggulan melalui Arjen Robben (68'), Douglas Costa (78'), serta Arturo Vidal (80' dan 85').

Hasil ini membuat Bayern Munchen lolos ke perempat final Liga Champions dengan keunggulan agregat 10-2. The Bavarians akan mengetahui lawan selanjutnya setelah undian perempat final yang dilakukan di Nyon, pada Jumat (17/3/2017) waktu setempat.

Sumber: Bayern Munchen

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer