Sukses


Dani Alves: Juventus Terobsesi untuk Jadi Juara

Bola.com, Turin - Pemain Juventus, Dani Alves, mengungkapkan perbedaan antara Barcelona dan La Vecchia Signora. Menurutnya, meraih kemenangan adalah sebuah obsesi di Juventus.

Dani Alves bergabung ke Juventus pada awal musim 2016-17 setelah kontraknya dengan Barcelona berakhir. Meskipun telah bergelut dengan dunia sepak bola sejak usia 13 tahun, Dani Alves mengaku membutuhkan adaptasi ketika kali pertama hijrah ke Italia.

"Ketika saya datang ke Juventus pada awal musim, saya seperti meninggalkan rumah. Saya melakukannya ketika berusia 13 tahun, ketika bergabung dengan akademi. Saat 18 tahun, ketika saya hijrah ke Spanyol dan 33 tahun ketika pindah ke Italia."

"Selama bermain, saya sangat suka menyerang. Lalu saya datang ke klub yang sangat menghargai strategi bertahan. Saya ingin membuat para pemain dan pelatih Juventus mengerti kalau saya menghargai strategi di Italia."

"Di Barcelona, kami bermain dengan ingatan. Hal berbeda terjadi di Juventus. Kolektivitas mental untuk meraih kemenangan adalah hal utama yang membawa kami ke final Liga Champions."

"Ketika wasit memulai laga, kami hanya perlu mencari cara untuk memenangi pertandingan. Menjadi juara bukan sekadar target melainkan obsesi untuk Juventus," ungkap Alves.

Dani Alves berpeluang meraih gelar ke-35 sepanjang kariernya jika mampu mengantarkan Juventus menjadi juara Liga Champions 2016-17.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer