Sukses


AS Roma Vs Liverpool: Kesetiaan Radja Nainggolan

Jakarta Loyalitas ditunjukkan gelandang AS Roma, Radja Nainggolan. Ia menyatakan berniat meninggalkan Serie A.

Pemain berdarah Batak itu juga mengaku belum punya alasan untuk pindah ke liga lainnya. 

Nama Radja memang kembali mencuat jelang bergulirnya bursa transfer musim panas. Pemain asal Belgia itu kabarnya tengah diincar oleh Manchester United (MU) dan Chelsea. 

Namun, Radja bergeming. Pemain berusia 29 tahun itu masih setia dan senang memperkuat AS Roma. Dia juga berniat menghabiskan karier profesionalnya di Serie A. 

"Saya memilih bertahan di sini bukan karena saya tahu kami lolos ke semifinal Liga Champions," ujarnya di sela-sela persiapan melawan Liverpool, seperti dilansir soccerway

Radja telah memperkuat  AS Roma sejak 2014 lalu. Awalnya dia dipinjamkan Cagliari sebelum akhirnya mengikat kontrak secara permanen dengan Serigala Ibu Kota. 

Tahun ini, Radja berpeluang mempersembahkan gelar bagi Roma setelah berhasil lolos ke semifinal Liga Champions. Namun, upaya mereka melaju hingga ke final terbilang berat karena di leg pertama dipaksa menyerah 2-5 oleh Liverpool saat tampil di Anfield Stadium. 

Leg kedua akan berlangsung di markas AS Roma, Stadio Olimpico, Rabu (2/5/2018) atau Kamis dini hari WIB. Roma minimal harus menang 3-0 untuk meraih tiket ke final. 

"Saya bertahan karena merasakan kemengan di Roma pasti tidak akan terlupakan. Itulah saya. Saya tidak pernah menyerah dengan mudah. Saya berusaha meraihnya meskipun saya tahu itu tidak akan mudah," ujar Radja. 

 

2 dari 2 halaman

Setia Menanti

Namun, bukan perkara mudah bagi Roma untuk mengakhiri paceklik gelarnya. Di pentas Serie A, Roma terakhir kali meraih gelar pada musim 2000-2001. Setelah itu, Roma sempat menjuarai Coppa Italia 2007/2008. Ini merupakan gelar terakhir Roma hingga kini. 

 "Mungkin butuh waktu bertahun-tahun untuk mencobanya tapi saya tidak ingin meninggalkan tempat yang bikin saya betah. Inilah saya," kata Radja Nainggolan. 

 

Video Populer

Foto Populer