Sukses


Pelatih Bayern Munchen Minta Maaf kepada Manchester City soal Leroy Sane

Bola.com, Munich - Pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, mengaku telah meminta maaf kepada mananajer Manchester City, Pep Guardiola, atas komentarnya soal transfer Leroy Sane. Beberapa hari lalu, Kovac mengatakan sangat yakin Bayern Munchen bisa memboyong Sane. 

"Kami sudah membicarakannya. Mungkin saya terlalu ofensif dalam pembicaraan tersebut. Saya sudah berbicara dengan Pep Guardiola dan meminta maaf," kata Kovac, seperti dilansir Mirror, Rabu (31/7/2019). 

"Saya juga ingin meminta maaf kepada klub. Saya akan menahan diri dalam kasus seperti ini di masa depan," imbuh Kovac. 

Masalah ini bermula dari komentar Kovac beberapa hari lalu saat ditanya tentang perkembangan transfer Sane. 

"Kami menginginkan Leroy. Dia adalah pemain sepak bola yang hebat, dan sudah membuktikan di Inggris dan tim nasional," kata Kovac, dua hari lalu.

"Klub dan manajemen Bayern Munchen sangat berkomitmen. Memang ini tidak mudah. Tapi, saya sangat percaya diri dan saya berharap kami bisa mendapatkannya," imbuh Kovac. 

 

2 dari 2 halaman

Janji Masuk Skuat Utama

Kepala Eksekutif Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, tersinggung dan tidak sependapat dengan ucapan Kovac. "Saya tidak suka dengan yang dia dikatakan" kata Rummenigge. Kovac pun akhirnya menyadari kesalahan dan meminta maaf. 

Sane telah dikaitkan dengan kepindahan ke Allianz Arena sebelum jendela transfer dibuka. Bahkan Bayern Munchen telah menyiapkan uang senilai 90 juta pounds (Rp 1,5 triliun).

Bayern Munchen menjanjikan Sane akan masuk skuat utama. Di bawah Pep Guardiola, Sane menjadi pelapis dari Raheem Sterling dan Bernardo Silva di lini sayap Manhester City.

Sumber : Mirror

Video Populer

Foto Populer