Sukses


VIDEO: Paul Pogba dan 6 Pesepak Bola Tenar Jebolan Klub Tertua di Prancis, Le Havre

Bola.com, Le Havre - Paul Pogba sebelum ke Manchester United, Le Havre menjadi tempatnya untuk mendapatkan ilmu sepak bola. Klub tertua di Prancis tersebut juga melahirkan beberapa pesepak bola tenar di dunia. Siapa sajakah mereka?

Salah satunya adalah gelandang Manchester City, Riyad Mahrez. Pemain Aljazair tersebut pernah membela tim Le Havre II pada rentang 2010-2013. Ia kemudian promosi ke tim utama Le Havre dan bermain rentang 2011-2014. Mahrez dikabarkan pernah menolak tawaran dari klub besar macam PSG (Paris Saint-Germain) dan Marseille, untuk bergabung ke Le Havre.

Langkah Mahrez ternyata tepat dengan tidak bermain di klub besar terlebih dahulu. Ia kemudian bergabung ke Leicester City pada 2014. Lalu, glandang kelahiran 21 Februari 1991 tersebut menarik perhatian klub besar Premier League, Manchester City. The Citizens merekrutnya pada 2018 dengan harga 60 juta pound. Angka tersebut menjadikannya pemain termahal dari benua Afrika. Angka itu juga rekor transfer terbesar yang pernah diterima Leicester City.

Sementara itu, Paul Pogba memiliki kisah yang berbeda dengan Mahrez. Ia bergabung Le Havre pada 2007. Pada Juli 2009, Pogba mengumumkan dirinya bergabung ke akademi tim muda Manchester United. Ia berseragam The Red Devils hingga 2012. Pogba kemudian membela Juventus selama empat musim. Pada Agustus 2016, gelandang Timnas Prancis tersebut kembali direkrut Manchester United. Penampilan perdana Pogba ketika United menang 2-0 atas Southampton di Old Trafford dalam ajang Premier League.

Siapa lagi pesepak bola tenar jebolan klub tertua di Prancis, Le Havre (berdiri sejak 1872), selain Paul Pogba dan Riyad Mahrez? Jawabannya dapat dilihat dalam video di atas.

Video Populer

Foto Populer