Sukses


Liga Italia: Tak Puas dengan Kinerja Andrea Pirlo, Juventus Kembali Hubungi Massimiliano Allegri

Bola.com, Jakarta - Isu pemecatan Andrea Pirlo dari Juventus kembali menguat. Manajemen Bianconeri kabarnya menghubungi Massimiliano Allegri untuk bisa kembali menjadi pelatih.

Andrea Pirlo baru menjalani karier sebagai manajer Juventus selama satu musim. Bos Juventus, Andrea Agnelli, memberinya kepercayaan untuk menggantikan Maurizio Sarri yang dipecat pada tahun lalu.

Nasib Andrea Pirlo kini tengah berada di ujung tanduk. Ia kabarnya bakal dipecat setelah Juventus hanya finis di peringkat keempat Serie A dan gagal melaju jauh di Liga Champions musim ini.

Pundit sepak bola Italia, Fabrizio Romano, membeberkan bahwa isu pemecatan Andrea Pirlo ini makin menguat. Juventus mulai mencari penggantinya, dan besar kemungkinan akan kembali mendatangkan Massimiliano Allegri yang pernah membawa kesuksesan untuk Si Nyonya Tua.

Menurut Romano, Andrea Agnelli sudah menghubungi Massimiliano Allegri. Ia ingin Allegri kembali ke Turin pada musim depan. Ia ingin sang pelatih kembali membawa kejayaan Juventus.

Video

2 dari 3 halaman

Bukan Pilihan Utama

Fabrizio Romano juga membeberkan bahwa Massimiliano Allegri saat ini tidak menetapkan kembali ke Juventus sebagai prioritas dalam kariernya.

Allegri kabarnya tengah menunggu sebuah pekerjaan di Spanyol. Real Madrid kabarnya akan merekrutnya sebagai pelatih untuk mengganti peran Zinedine Zidane.

Allegri masih menunggu kepastian apakah Zidane jadi pergi atau tidak. Jika seandainya pelatih asal Prancis memutuskan bertahan bersama Real Madrid, maka Allegri akan menerima pekerjaan di Juventus.

Namun, Juventus pun tak menjadikan Allegri sebagai satu-satunya kandidat pengganti Pirlo. Ada beberapa pelatih lain yang juga diincar Juventus, termasuk pelatih Lazio, Simone Inzaghi, yang sebenarnya sudah beberapa kali dikaitkan dengan pekerjaan tersebut.

Sumber: Fabrizio Romano

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 26/5/2021)

3 dari 3 halaman

Posisi Terakhir Juventus pada Musim Ini

Video Populer

Foto Populer