Sukses


Liga Italia: Berkat Performa Apik, AC Milan Siapkan Kontrak Baru Untuk Stefano Pioli

Bola.com, Jakarta - Pelatih AC Milan Stefano Pioli tampaknya akan semakin lama bertahan, dengan rencana perpanjangan kontrak baru. Ia dikabarkan akan segera menambah durasi masa baktinya di Milan hingga Juni 2024 mendatang.

Hal yang menjadi faktor utama adalah performa impresif Rossoneri di Liga Italia musim ini yang tebilang luar biasa. AC Milan saat ini bersama pemimpin Serie A bersama Napoli dengan 32 poin.

Berkat tangan dingin Pioli, Milan juga untuk pertama kalinya kembali ke ajang Liga Champions sejak tujuh tahun terakhir. Meski penampilan Milan di fase grup Lga Champions cukup memprihatinkan.

Stefano Pioli dianggap berhasil membuat Milan tampil melebihi ekspektasi dengan angaran yang sangat terbatas. Tidak hanya durasi kontrak, Stefano Pioli juga akan menerima kenaikan gaji dalam kontrak baru yang disiapkan Milan.

Pioli benar-benar sedang menjalani musim terbaik dalam karier kepelatihannya. Bukan tidak mungkin AC Milan berpotensi merebut gelar juara Liga Italia musim ini, setelah puasa gelar sejak tahun 2010/2011.

 

 

2 dari 4 halaman

Rapor Menawan

Rapor Pelatih berusia 56 tahun tersebut bersama Milan cukup fantastis. Sejak mengambil alih dari Marco Giampaolo pada Oktober 2019, Pioli telah mengumpulkan rata-rata 1,97 poin per pertandingan Serie A.

 Ia mampu membawa Milan menjadi tim yang kompetitif dengan kedalaman skuad yang cukup merata. Selain memncaki klasemen, Milan sejauh ini juga belum terkalahkan bersama Napoli.

Milan terlihat sangat sulit dikalahkan, bahkan oleh raksasa Juventus yang mampu mereka imbangi di Turin. Terkini adalah sukses menahan imbang Inter Milan dalam laga derbi akhir pekan kemarin. 

3 dari 4 halaman

Tunggu Persetujuan

Peresmian kontrak baru Pioli di Mila hanya tinggal menunggu waktu. Direktur Paolo Maldini dan pelatih sendiri telah mengkonfirmasi negosiasi berjalan baik untuk kontrak baru.

Menurut laporan Calciomercato yang dilansir Football Italia, perpanjangan kontrak Pioli di San Siro hanya tinggal menunggu persetujuan dari pemilik klub, ditambah beresnya soal kenaikan gaji.

Gaji Pioli tampaknya juga tidak akan menjadi problem serius bagi Milan, karena upahnya termasuk kecil dibandingan pelatih lainnya.

Stefano Pioli menerima gaji sebesar Rp32 miliar per musim. Jelas kalah jauh dibandingkan Massimiliano Allegri (Juventus) dan Jose Mourinho (AS Roma) yang memiliki bayaran Rp115 milar per musim.

Sumber: Football Italia

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi AC Milan di Liga Italia

Video Populer

Foto Populer