Sukses


Antisipasi Mauricio Pochettino Ngacir ke Manchester United, PSG Rayu Zinedine Zidane

Bola.com, Jakarta - Paris Saint-Germain dilaporkan telah memulai diskusi dengan Zinedine Zidane untuk membicarakan kemungkinan dirinya menukangi klub tersebut musim panas depan.

Pelatih PSG saat ini, Mauricio Pochettino diperkirakan akan tetap di klub selama sisa musim ini, setelah Manchester United resmi menunjuk Ralf Rangnick sebagai manajer sementara mereka.

Namun, Setan Merah kemungkinan akan menargetkan Pochettino musim panas mendatang, dan nakhoda Argentina itu tampaknya berminat hengkang ke Old Trafford. PSG tak ingin jadi korban dari kesepakatan tersebut.

Menurut Le Parisien, PSG sedang dalam negosiasi dengan Zidane. Sang legenda Timnas Prancis diharapkan mau menukangi PSG musim depan.

Zinedine Zidane masih menganggur  sejak meninggalkan Real Madrid awal tahun ini. Rumor lain menyebut ia bersiap menggantikan Didier Deschamps sebagai nakhoda timnas negaranya.

Zidane sempat digoda Manchester United, namun ia menampiknya. Istrinya tidak suka tinggal di Inggris. Zidane pun merasa terlalu banyak masalah di Setan Merah. Ia tak ingin mencoreng karier gemilangnya, seperti halnya Louis van Gaal dan Jose Mourinho.

Pelatih berusia 49 tahun itu sejatinya diyakini amat ingin segera melatih klub lagi. PSG yang bertabur bintang dan punya ambisi tinggi amat ideal baginya.

2 dari 4 halaman

Mauricio Pochettino Masih Bungkam

Di sisi lain, Mauricio Pochettino menegaskan para pemainnya tidak boleh terganggu oleh rumor ia dikaitkan dengan Manchester United.

Manchester United dikabarkan telah merencanakan untuk melakukan pendekatan kepada Pochettino pada musim dingin mendatang.

Manchester United memecat Ole Gunnar Solskjaer pada Minggu (21/11/2021). Pochettino langsung dikaitkan dengan jabatan kosong di Old Trafford, setelah dilaporkan menjadi target Setan Merah selama beberapa tahun.

"Para pemain tahu situasi kami. Mereka juga tahu milik mereka. Kami hidup dalam bisnis dengan banyak rumor. Mereka terkadang positif dan terkadang negatif," katanya.

Namun, Pochettino bungkam saat ditanya rumor seputar Manchester United.

"Tetap saja, saya tidak ingin membicarakan rumor ini."

Menurut laporan itu, hierarki Manchester United kini telah mempertimbangkan untuk bergerak pada akhir Desember dan minggu pertama Januari.

3 dari 4 halaman

Tak Betah di Paris

Mauricio Pochettino dikabarkan menginginkan pekerjaan manajer Manchester United karena dia tidak bahagia di PSG. Ia kesulitan mengendalikan ego besar pemain macam Kylian Mbappe, Lionel Messi, serta Neymar.

Manchester United telah menjadikan mantan bos Tottenham sebagai target nomor satu setelah mereka memecat Ole Gunnar Solskjaer pada Minggu (21/11/2021).

Tetapi, tim Setan Merah telah menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih untuk sementara waktu sementara mereka mencari manajer sementara untuk sisa musim ini.

Sumber: Sports Mole

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Manchester United di Pentas Premier League

Video Populer

Foto Populer