Sukses


30 Atlet Paling Tajir di Dunia, Lionel Messi Lebih Bergelimang Uang dibanding Cristiano Ronaldo

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi adalah dua pesepak bola hebat dan menjadi yang terbaik pada dekade yang sama. Kedua pemain yang sempat bersaing menjadi yang terbaik ketika sama-sama berkarier di Spanyol itu baru saja bergabung bersama klub baru pada musim panas lalu.

Lionel Messi baru saja bergabung bersama dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan status bebas transfer. Hal tersebut karena pemain asal Argentina itu gagal memperpanjang kontraknya bersama Barcelona karena aturan salary cap yang diterapkan La Liga, sehingga Messi harus mengalami pemotongan gaji yang sangat besar jika masih ingin bermain di Camp Nou.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo, yang pernah menjadi rival bebuyutan Messi kala bintang Portugal itu memperkuat Real Madrid, juga baru saja bergabung bersama klub lamanya, Manchester United, pada musim panas lalu. Pemain yang karib disapa CR7 itu bergabung bersama The Red Devils dari Juventus.

Berbicara kekayan keduanya tentu juga bakal sulit untuk digambarkan. Baik Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi adalah perwakilan atlet dari sepak bola yang bergelimang uang. Tidak hanya dari sepak bola saja, atlet dari bidang olahraga lain justru memiliki kekayaan jauh yang lebih besar dari dua superstar sepak bola itu.

Baru-baru ini, Wealthy Gorilla merilis daftar atlet terkaya di dunia dalam posisi 30 besar untuk tahun 2022. Kekayaan yang dimiliki Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi ternyata tidak ada apa-apanya dengan atet cabang olahraga lain.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Michael Jordan Tertinggi

Legenda bola basket Amerika Serikat, Michael Jordan dinobatkan sebagai atlet terkaya di dunia mengungguli taipan gulat Vince McMahon dan juga Lionel Messi bahkan Cristiano Ronaldo. Michael Jordan tercatat memiliki kekayaan mencapai

Pebasket legendaris berusia 58 tahun telah lama mengukir namanya dalam sejarah pencapaian di NBA. Dengan enam gelar juara dan 15 kali pemain terbaik NBA selama kariernya.

Kekayaan bersih Michael Jordan mencapai 2,2 miliar dollar, melebhi promotor gulat WWE, Vince McMahon. Hal yang tak kalah menarik adalah posisi Lionel Messi sebagai atlet terkaya di dunia di peringkat delapan dengan kekayaan 600 juta dollar.

Jumlah tersebut ternyata melebihi pesaingnya di sepak bola, Cristiano Ronaldo. Superstar Portugal itu memiliki kekayaan mencapai 500 juta dollar, yang sekalius di bawah Lionel Messi. Ronaldo berada di urutan ke-12 sebagai atlet terkaya di dunia.

3 dari 3 halaman

Daftar Atlet Terkaya di Dunia

Berikut ini daftar 30 atlet terkaya di dunia versi Wealthy Gorilla:

30. Kimi Raikkonen (pembalap F1): 250 juta dollar

29. Grant Hill (pemain basket): 250 juta dollar

28. Gary Player (atlet golf): 250 juta dollar

27. Fernando Alonso (pembalap F1): 265 juta dollar

26. Lewis Hamilton (pembalap F1): 285 juta dollar

25. George Foreman (petinju): 300 juta dollar

24. Dale Earnhardt Jr (pembalap F1): 300 juta dollar

23. Alex Rodriguez (atlet baseball): 350 juta dollar

22. Vinnie Johnson (pemain basket): 400 juta dollar

21. Dwayne ‘The Rock’ Johnson (pegulat): 400 juta dollar

20. Shaquille O'Neal (pemain basket): 400 juta dollar

19. Phil Mickelson (atlet golf): 400 juta dollar

18. Jack Nicklaus (atlet golf): 400 juta dollar

17. Greg Norman (atlet golf): 400 juta dollar

16. Roger Federer (petenis): 450 juta dollar

15. Floyd Mayweather (petinju): 450 juta dollar

14. David Beckham (pesepakbola): 450 juta dollar

13. LeBron James (pemain basket): 500 juta dollar

12. Cristiano Ronaldo (pesepakbola): 500 juta dollar

11. Roger Staubach (American football): 600 juta dollar

10. Michael Schumacher (pembalap F1): 600 juta dollar

9. Magic Johnson (pemain basket): 600 juta dollar

8. Lionel Messi (pesepakbola): 600 juta dollar

7. Junior Bridgeman (pemain basket): 600 juta dollar

6. Eddie Jordan (pembalap F1): 600 juta dollar

5. Tiger Woods (atlet golf): 800 juta dollar

4. Anna Kasprzak (atlet berkuda): 1 miliar dollar

3. Ion Tiriac (petenis): 1.2 miliar dollar

2. Vince McMahon (pegulat): 1.6 milliar dollar

1. Michael Jordan (pemain basket): 2.2 miliar dollar

Sumber: sportbible.com

Video Populer

Foto Populer