Sukses


Liga Champions: Juventus Menang 3-1, Kenapa Allegri Sewot?

Bola.com, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri tak puas dengan hasil timnya 3-1 melawan Maccabi Haifa pada matchday ketiga Grup H Liga Champions 2022/2023, Kamis (6/10/2022)

Pada duel yang dimainkan di Stadion Allianz, Angel Di Maria menginspirasi tiga poin pertama Juventus di Grup H. Pemain asal Argentina itu memberi assist pada tiga gol Juventus yang dicetak Adrien Rabiot (35' dan 50) dan Dusan Vlahovic (83').

Juventus kini berada di posisi ketiga klasemen Grup H dengan tiga poin, tertinggal empat poin dari Benfica dan PSG di atasnya. Lantas, mengapa Allegri marah-marah usai laga?

Juventus bermain cukup rapi pada duel lawan Maccabi Haifa. Hanya saja, pada 15 menit akhir laga.

2 dari 5 halaman

Kehilangan Kontrol

Allegri melihat Juventus kehilangan kontrol. Para mulai kehilangan fokus sehingga harus kebobolan pada menit ke-75 dari aksi Dean David.

"Saya sangat marah pada akhirnya, sebab Anda tidak bisa mengakhiri laga dengan cara 15 menit terakhir itu dan mulai bermain-main. Ada peluang bikin lima atau enam gol, tetapi jika bobol satu gol lalu takut, itu kacau," buka Allegri.

"Para pemain cukup cerdas karena saat masuk ke ruang ganti, suasana menjadi sunyi. Tidak ada perayaan. Itu menunjukkan pada saya bahwa mereka menyadari apa kesalahannya."

"Kami mencoba untuk bermain sedikit lebih cantik dan kemudian itu menjadi ketakutan. Biarkan Angel Di Maria melakukan apa yang Di Maria bisa lakukan, yang lain fokus pada apa yang perlu mereka lakukan," tegas mantan pelatih AC Milan itu.

3 dari 5 halaman

Pujian untuk Di Maria

Angel Di Maria tampil luar biasa pada duel antara Juventus vs Maccabi Haifa. Tiga assist dibuat, gelar Man of the Match masuk kantong. Pujian mengalir untuk mantan pemain PSG dan Real Madrid tersebut.

"Di Maria bermain luar bisa dengan umpan-umpannya, pemain yang luar biasa. Ini pertandingan pertamanya setelah cukup lama absen dan dia melakukan pekerjaan dengan sangat baik," ucap Allegri.

Laga melawan Maccabi Haifa bisa dibilang sebagai penampilan terbaik Di Maria bersama Juventus sejauh ini. Pemain 34 tahun itu sempat berada dalam titik yang rendah ketika mendapat kartu merah dan Juventus kalah 1-0 dari Monza.

Sumber: Football Italia

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, 6/10/2022)

4 dari 5 halaman

Hasil Lengkap Liga Champions

  • RB Salzburg Vs Dinamo Zagreb (1-0)
  • RB Leipzig Vs Celtic (3-1)
  • Chelsea Vs AC Milan (3-0)
  • Juventus Vs Maccabi Haifa (3-1)
  • Real Madrid Vs Shakhtar Dotesk (2-1)
  • Sevilla Vs Borussia Dortmund (1-4)
  • Benfica Vs PSG (1-1)
  • Man City Vs Copenhagen (5-0)
  • Bayern Munchen Vs Viktoria Plzen 5-0
  • Marseille Vs Sporting 4-1
  • Ajax Vs Napoli 1-6
  • Eintracht Frankfurt Vs Tottenham 0-0
  • Inter Milan Vs Barcelona 1-0
  • Liverpool Vs Rangers 2-0
  • Porto Vs Bayer Leverkusen 2-0
  • Club Brugge Vs Atletico Madrid 2-0
5 dari 5 halaman

Posisi Juventus

Video Populer

Foto Populer