Sukses


VIDEO: Momen Blunder saat Barcelona Imbang Kontra Inter Milan di Liga Champions

Bola.com, Barcelona - Hadir momen menarik saat Barcelona bermain imbang Inter Milan 3-3 pada matchday keempat Grup C Liga Champions 2022/2023 di Camp Nou, Kamis (13/10/2022) dinihari WIB. Momen yang dimaksud melibatkan pemain senior Blaugrana, Gerard Pique.

Gerard Pique melakukan blunder sehingga Inter Milan bisa membobol gawang Barcelona pada menit ke-50. Gol hasil torehan Nicolo Barella itu membuat skor menjadi imbang 1-1. Sebelumnya pada babak pertama, tim tuan rumah unggul 1-0 berkat gol Ousmane Dembele pada menit ke-40.

Pique terlihat melakukan gestur merentangkan kedua tangannya. Ia sepertinya bermaksud untuk tidak menghalau bola agar kiper Marc-Andre ter Stegen menerima bola hasil umpan lambung dari Alessandro Bastoni. Namun, kenyataan yang terjadi justru pahit bagi pasukan Xavi Hernandez.

Barella menerima bola hasil umpan dari Bastoni tersebut. Ia kemudian melakukan sekali sentuhan lalu melepaskan tembakan dari jarak dekat. Bola mengarah ke kanan dalam gawang Ter Stegen. Bola hasil tembakan yang keras itu tidak bisa dihalau oleh kiper Barcelona.

Hasil akhir Barcelona bermain imbang dengan total enam gol yang tercipta kontra Inter Milan kali ini. Tim asal Spanyol itu tidak bisa membalas kekalahan saat bertandang ke Giuseppe Meazza, Italia, pada matchday sebelumnya. Ketika itu, Barca kalah 0-1 dari I Nerazzurri. Gol satu-satunya yang tercipta dicetak Hakan Calhanoglu pada menit 45+2’.

Seperti apa momen blunder Gerard Pique saat Barcelona bermain imbang 3-3 melawan Inter Milan di Liga Champions? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan singkat di atas. (Video diedit oleh Alpenta Mulia Sitompul, mahasiswa magang dari Universitas Negeri Jakarta, dan voice over oleh Rizky Aufaniam, mahasiswa magang dari Universitas Budi Luhur).

Video Populer

Foto Populer