Sukses


MU Tak Mampu Kalahkan Sevilla di Liga Europa, Tyrell Malacia Jadi Sasaran Tembak

Bola.com, Manchester - Bek Manchester United, Tyrell Malacia, melakukan gol bunuh diri saat timnya bersua Sevilla pada laga leg pertama perempat final Liga Europa. Kesalahan Malacia itu membuat legenda MU, Paul Scholes, murka.

Tim Setan Merah menjamu Sevilla di Old Trafford, Jumat (14/4/2023) dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri, Manchester United unggul lebih dulu lewat sepasang gol Marcel Sabitzer (14', 21').

Namun menjelang akhir laga, MU malah kebobolan dua gol. Gol pertama merupakan gol bunuh diri yang dibuat Tyrell Malacia saat salah mengantisipasi tembakan Jesus Navas pada menit ke-84.

Sementara itu, pada injury time gawang Manchester United kembali kebobolan. Bola hasil sundulan Youssef En-Neysri mengenai Harry Maguire dan bola berbelok masuk ke gawang.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kesalahan Krusial

Dalam wawancaranya di BT Sports, Scholes mengkritik habis-habisan Tyrell Malacia atas terciptanya gol pertama Sevilla.

Scholes mengaku tidak habis pikir mengapa Malacia membiarkan bola berjalan bebas ke arah Navas. Padahal bek asal Belanda itu bisa menghalau bola.

"Itu bola yang mudah, dia seharusnya bisa langsung menghalau bola itu keluar. Anda tidak boleh membiarkan bola itu memantul," ujar eks gelandang Manchester United itu.

 

3 dari 5 halaman

Tidak Beruntung

Pada kesempatan yang sama, Paul Scholes juga mengomentari cedera yang dialami oleh Lisandro Martinez dalam pertandingan melawan Sevilla.

Eks gelandang Manchester United itu mengaku sang bek tidak beruntung mendapatkan cedera yang diduga adalah cedera Achilles.

"Saya rasa dia mengalami cedera di bagian Achillesnya, dan cedera itu terlihat cukup buruk," imbuh sang legenda.

4 dari 5 halaman

Laga Berikutnya

Hasil tersebut membuat langkah Manchester United untuk lolos ke semifinal Liga Europa cukup berat. MU butuh kemenangan pada leg kedua perempat final di markas Sevilla, Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, 21 April mendatang, untuk lolos keempat besar.

Sebelum bersua Sevilla, Tim Setan Merah akan kembali beraksi di Premier League. Mereka akan menyambangi markas Nottingham Forest, The City Ground pada laga pekan ke-31 Premier League, akhir pekan ini.

 

5 dari 5 halaman

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa

Jumat (14/04/2023)

  • Feyenoord Vs AS Roma: 1-0
  • Bayer Leverkuen Vs Union St.Gilloise: 1-1
  • Juventus Vs Sporting: 1-0
  • Manchester United V Sevilla: 2-0

Sumber: BT Sports

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 14/4/2023)

Video Populer

Foto Populer