Sukses


Perkembangan Timnas Inggris Bikin Gareth Southgate Puas: Jude Bellingham Kompetitif, Kobbie Mainoo Jadi Pembeda

Bola.com, Jakarta - Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate, menyatakan rasa puas melihat perkembangan timnya ketika menghadapi Belgia dan bermain imbang 2-2, dan senang melihat Kobbie Mainoo yang memberikan perbedaan di lapangan.

Timnas Inggris menggelar laga uji coba internasional melawan Belgia di Wembley Stadium, Rabu (27/3/2024) dini hari WIB. The Three Lions, yang tertinggal lebih dahulu pada babak pertama, dapat menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-17 lewat eksekusi penalty Ivan Toney.

Selanjutnya Belgia dapat menciptakan gol keduanya pada menit ke-36. Jude Bellingham dapat menyelamatkan Inggris dari kekalahan dengan membuat gol di penghujung laga pada menit 90+5, sekaligus mengunci skor akhir 2-2

Manajer Gareth Southgate menanggapi hasil dari pertandingan tersebut. Gareth Southgate mengapresiasi dan senang dengan kemajuan yang ditunjukan seluruh anggota Timnas Inggris dalam laga kontra Belgia yang dilengkapi dengan pemain-pemain kelas dunia.

2 dari 3 halaman

Puji Sikap Kompetitif Bellingham

Menurut Southgate, Jude Bellingham merupakan seorang pemain yang memiliki semangat kompetitif dengan golnya yang sangat menentukan pertandingan.

“Tentu saja Jude menjadi berita utama, dengan semangat kompetitif yang tidak ingin kalah, keinginannya untuk menang, pada akhirnya sangat menentukan dalam mencetak gol di pengujung pertandingan,” ujar Southgate dikutip dari Sky Sports, Rabu (27/3/2024).

“Namun, saya pikir seluruh tim menunjukkan hal itu sepanjang pertandingan, dan bisa bangkit dari kemunduran dengan tim yang kurang berpengalaman."

"Benar-benar melawan tim yang mempunyai beberapa pemain yang sangat-sangat bagus. Sangat senang dengan banyak hal yang saya lihat malam ini,” lanjutnya.

3 dari 3 halaman

Kobbie Mainoo Menjadi Pembeda

Gelandang muda Timnas Inggris, Kobbie Mainoo, juga menarik perhatian pada laga melawan Belgia. Pemain muda Manchester United (MU) itu mampu menunjukan permainan yang impresif pada posisi ia ditempatkan.

Southgate selaku manajer Inggris yang memasukkan pemain berusia 18 tahun ini ke tim senior, menanggapi permainannya sebagai pemain lini tengah yang berbeda dengan pemain lini tengah Inggris lainnya.

“Atributnya ada di sana, semua orang dapat melihatnya. Kemampuannya menerima tekanan dan menghadapi tantangan untuk memanipulasi bola di area sempit. Dia memberi kami profil pemain lini tengah yang berbeda dengan pemain lain yang kami punya," ujar Southgate.

“Kami sangat senang dengan apa yang telah dia lakukan, Anda tahu dia beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan cemerlang. Anda tidak dapat mempercayai usianya bahwa dia mengambil semua langkahnya dengan tenang, seperti yang telah dia lakukan,” ujar manajer Timnas Inggris itu. (Farrel Hetharia)

Sumber: Sky Sports

Video Populer

Foto Populer