Sukses


Dele Alli Kembali ke Sepak Bola, Gabung Como di Serie A setelah 2 Tahun Vakum

Dele Alli menyepakati kontrak untuk kembali ke sepak bola setelah absen dua tahun.

Bola.com, Jakarta - Dele Alli dilaporkan telah menyepakati kontrak dengan klub Serie A, Como 1907, mengakhiri absennya selama dua tahun dari sepak bola kompetitif.

Gelandang berusia 28 tahun ini, yang terakhir kali bermain pada Februari 2023, akan bergabung dengan Como sebagai pemain bebas transfer setelah dilepas oleh Everton pada musim panas lalu.

Menurut pakar transfer pemain, Fabrizio Romano, Alli akan menandatangani kontrak selama 18 bulan, dengan opsi perpanjangan satu tahun berdasarkan jumlah penampilan atau ketersediaannya bersama tim.

Selain Alli, Como mengindar mengincar Alex Valle, pemain Barcelona yang saat ini dipinjamkan ke Celtic.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Bergabung dengan Fabregas

Alli akan bekerja sama dengan mantan gelandang Arsenal dan Chelsea, Cesc Fabregas, yang menjadi pelatih tim utama permanen Como sejak Juli tahun lalu. Sebelumnya Fabegras menjabat sebagai pelatih sementara.

Fabregas juga merupakan satu di antara pemegang saham minoritas klub tersebut.

Alli mulai berlatih bersama Como bulan lalu sebagai bagian dari usahanya untuk kembali ke dunia sepak bola setelah kariernya sempat terhenti akibat cedera dan masalah di luar lapangan.

3 dari 3 halaman

Perjalanan Karier Berliku

Pada 2023, Alli, yang telah mengoleksi 37 caps untuk Timnas Inggris, mengungkapkan bahwa ia menghabiskan enam minggu dalam rehabilitasi untuk mengatasi trauma masa kecilnya.

Pemain yang pernah meraih penghargaan PFA Young Player of the Year dua kali berturut-turut saat memperkuat Tottenham ini sebelumnya dianggap sebagai satu di antara talenta paling menjanjikan di Inggris.

Setelah pindah ke Everton pada Januari 2022, Alli hanya tampil 13 kali dalam kurun waktu dua setengah tahun kontraknya.

Pada awal 2023, ia dipinjamkan ke klub Turki, Besiktas, di mana ia mencetak dua gol dalam 13 pertandingan. Namun, ia kembali ke Everton pada April akibat cedera pinggul.

Di akhir tahun yang sama, Alli mengalami cedera pangkal paha yang membuatnya tidak bermain lagi untuk Everton.

 

Sumber: The Football Faithful

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer