Sukses


Deretan 5 Bintang Premier League yang Diprediksi Mendapatkan Kenaikan Rating di FIFA 20

Bola.com, Jakarta - Premier League Inggris, La Liga Spanyol, Serie A Italia, Bundesliga Jerman, dan Ligue 1 Prancis merupakan kompetisi sepak bola elite di Benua Eropa. Dari lima liga top Eropa tersebut, banyak yang berpendapat bahwa Premier League Inggris merupakan liga terbaik dunia. Begitu juga di FIFA 20, tim-tim dari Premier League selalu populer.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan Premier League disebut sebagai liga terbaik dunia. Kekuatan finansial menjadi salah satu penyebab Liga Inggris begitu diminati di seluruh dunia.

Itulah kenapa Premier League selalu dihuni oleh pemain-pemain fantastis setiap musim, setiap klub di Premier League selalu berlomba-lomba merekrut pemain-pemain top dunia untuk meningkatkan nilai jual klub.

Tim-tim enam besar  pentas Premier League (Manchester City, Liverpool, Tottenham Hotspur, Arsenal, Chelsea, Manchester United) dihuni deretan pemain terbaik. Nama-nama pemain klub-klub tersebut relatif lebih dikenal pecandu sepak bola internasional dibanding klub-klub negara lainnya. 

Berikut prakiraan peringkat 5 besar pemain terbaik Premier League di gim FIFA 20 yang akan dirilis dalam beberapa bulan ke depan:

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

2 dari 6 halaman

Virgil van Dijk: 90

Virgin van Dijk baru saja memperoleh penghargaan pemain terbaik Premier League musim ini. Di Liverpool ia jadi figur kuat mengendalikan lini belakang The Reds. Kerja apiknya pun membuat kiper Alisson bisa anteng mengawal gawang.

Bek tengah itu diberi nilai 85 di FIFA 19, tetapi penampilannya yang memukau musim ini membuatnya mendapatkan peningkatan rating di musim dingin.

EA Sports telah mendorongnya ke rating 88 setelah FIFA 19 Winter Upgrades, dan ia secara konsisten menunjukkan bahwa ia pantas mendapatkan lebih.

FIFA 20 dan Van Dijk diprediksi akan upgrade lagi. Bek asal Belanda itu masuk ke dalam 5 pemain top Liga Premier musim ini dengan peringkat rating 90.

Sementara itu, banyak penggemar Liverpool akan berpendapat bahwa dia pantas mendapatkan lebih banyak, EA Sports mungkin tidak memilih untuk memberinya peningkatan yang lebih signifikan dari itu.

Statistik pertahanannya akan meningkat dari 87 menjadi 90, sementara statistik fisiknya mungkin juga didorong oleh +3 dari 86 menjadi 89.

3 dari 6 halaman

N'Golo Kante: 90

Adakah yang tidak bisa dilakukan Kante? Ada banyak pundit dan penggemar bertanya-tanya ketika Maurizio Sarri memainkan pemain Prancis itu di posisi baru di luar kebiasaan.

Kante yang dikenal sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Premier League harus mengalami pergeseran posisi.

Ia lebih dimainkan sebagai gelandang box to box oleh Maurizio Sarri, karena sang pelatih lebih suka memainkan Jorginho di posisi gelandang bertahan.

Akan tetapi, pemain yang merasakan dua gelar Liga Premier League (bersama Chelsea dan Leicester City), menjawab keraguan publik dengan perubahan posisi tersebut.

Ia mendapat nilai 89 di FIFA 19, tentu kinerja apiknya musim ini akan membuat peringkatnya naik menjadi 90 di FIFA 20.

Statistik tembakannya harus mendapatkan peningkatan terbesar dari 66 menjadi 78, karena ia telah banyak mencetak gol musim ini.

4 dari 6 halaman

Sergio Aguero: 90

Penampilan Sergio Aguero konsisten bersama Manchester City musim ini. Penyerang Argentina ini telah mencetak lebih dari 20 gol dan kini jadi figur kunci bagi The Citizen dalam perburuan gelar Premier League.

Aguero mempunyai rating 89 di FIFA 19. Ia tentunya pantas mendapatkan peningkatan menjadi 90 di FIFA 20. Kemudian untuk elemen tembakannya harus naik dari 89 menjadi 92. Sementara itu, kecepatannya juga harus ditingkatkan dari 84 menjadi 87.

5 dari 6 halaman

Harry Kane: 91

Harry Kane tidak memiliki musim yang fantastis musim ini karena cedera. Kane lebih banyak menghabiskan waktunya di meja operasi dibanding berlaga di lapangan hijau.

Namun, ketika dia berada di lapangan, dia banyak membantu Tottenham Hotspur lewat ketajamannya. itulah sebabnya Kane masih masuk daftar nomine pemain elite.

Sebelumnya di FIFA 19 Kane mendapatkan rating 90, Kane mungkin didorong sedikit ke 91 di FIFA 20.

6 dari 6 halaman

Eden Hazard: 92

Masihkah Eden Hazard bermain di Chelsea musim depan? Hanya ia yang tahu. Isu kepindahannya ke Real Madrid kian kencang berhembus sebulan belakangan ini.

Terlepas nanti ia jadi pindah atau tidak, kita berpegang pada kondisi yang ada saat ini. Penyerang sayap Belgia itu merupakan pemain yang mentas di Premier League.

Hazard mempunyai nilai 91 di FIFA 19, dan Hazard bermain luar biasa musim ini. Dia pun layak mendapatkan peningkatan mimimum ke 92 oleh EA SportS di FIFA 20 nanti.

Sumber: Sportekeeda

Video Populer

Foto Populer