Sukses


Ryuji Utomo Selangkah Lagi Gabung Al Najma, Siapa Mau Menyusul?

Bola.com, Jakarta - Rudy Eka Priyambada baru dua pekan berada di Bahrain, namun ia sudah bergerak cepat. Tak sekadar menjalankan tugas mendampingi pelatih kepala dalam melatih klub Al Najma, Rudy juga cepat dalam membuka pintu bagi pemain asal Indonesia untuk berkarier di negara kepulauan di kawasan Teluk Persia itu.

Rudy mengungkapkan bek muda, Ryuji Utomo, tinggal selangkah lagi bergabung bersamanya di Al Najma. Saat ini proses kepindahan eks bek timnas U-19 itu sudah 80 persen.

"Saat ini dia tinggal menunggu pelaksanaan tanda tangan kontrak resmi," kata Rudy.

Rudy berujar upayanya mendatangkan pemain Indonesia ke Bahrain tak akan berhenti di Ryuji saja. "Saya akan membuat jalur lagi buat pemain Indonesia yang lain, pelan-pelan, satu per satu," ujarnya.

Meski begitu, pelatih muda berbakat itu menegaskan ia hanya membantu membawa pemain Indonesia ke Bahrain. Namun, sukses tidaknya mereka berkiprah di negara kaya minyak itu, bergantung pada perjuangan pemain bersangkutan.

"Ibaratnya, saya hanya membukakan pintu," ucapnya.

Muly Munial, agen Ryuji Utomo di bawah bendera Munial Sports Grup, membenarkan Ryuji tinggal selangkah lagi ke Al Najma. "Insya Allah," kata Muly, singkat.

Muly mengungkapkan saat ini Ryuji masih merampungkan urusan administrasi. "Dia juga bersiap pamitan dengan Pak Endri Erawan, CEO Mitra Kukar," lanjut Muly.

Ryuji tercatat membela Mitra Kukar di ISL 2015, yang akhirnya terhenti. Pada awal Desember 2014, Ryuji bersama Syamsir Alam dan Gavin Kwan Adsit mencicipi trial di Jepang atas undangan J-League. Namun, ketiganya belum berhasil memikat klub-klub di Negeri Sakura.

Di Mitra Kukar, Ryuji berkolaborasi bersama Gavin sedangkan Syamsir Alam bermain di Persipasi Bandung Raya.

Sebelum Ryuji memastikan gabung ke Al Najma, nama bek Persib, Achmad Jufriyanto sempat dikabarkan bakal mengikuti jejak Rudy. Ketika itu, Rudy, mantan asisten pelatih Mitra Kukar, sempat berujar ingin memperkenalkan pemain Indonesia ke Bahrain. Dan pemain yang berposisi sebagai bek dianggap paling pas dan mampu bersaing untuk kompetisi di Bahrain.

Tak heran bila akhirnya Ryuji Utomo, bek masa depan Indonesia yang memiliki postur pas buat seorang pemain belakang, bergabung dengan Al Najma. Bila teken kontrak sudah dilakukan, pemain berusia 20 tahun itu akan jadi pemain Indonesia pertama yang bermain di Bahrain. Prestasi sama seperti yang diukir Rudy, sebagai asisten pelatih pertama Indonesia di Bahrain.

Di sisi lain, kolaborasi Rudy-Ryuji bukan hal baru lagi. Saat Ryuji memperkuat timnas U-19, Rudy juga sudah bersama Ryuji. Ketika itu Rudy berstatus sebagai analis timnas U-19 sehingga keduanya sudah tak asing lagi satu dengan yang lain.

Baca Juga :

Sehari di Bahrain, Rudy Eka Priyambada Diundang Dubes Indonesia

KOLOM: Belajar dari Bahrain Mengelola Sepak Bola

Apa Kegiatan Syamsir Alam Sambil Menunggu ISL 2016 Digelar?

Video Populer

Foto Populer