Sukses


Spaso Curhat, Sempat Gagal Move-on dari Keputusan Wasit Djumadi

Bola.com, Bandung- Penyerang Persib Bandung, Ilija Spasojevic sedih karena dipastikan tak bisa membela Persib Bandung di semifinal Piala Presiden 2015. Ia pun masih merasa kesal terhadap keputusan wasit Djumadi Effendi yang memberinya kartu merah.

Spaso mendapat kartu merah (kartu kuning kedua), saat melawan Pusamania Borneo FC pada leg kedua perempat final Piala Presiden 2015, Sabtu (26/9/2015) di Stadion Si Jalak Harupat. Pemain asal Montenegro tersebut mengaku tidak melakukan diving saat menerima kartu kuning pertama, dan tidak melanggar pemain Pesut Etam dengan tekel yang keras, saat mendapat kartu kedua.

“Saya sangat terkejut mendapat dua kartu kuning dengan rentan waktu yang pendek. Saya minta maaf kalau saya bermain kasar atau mencederai lawan. Saya tidak melakukan diving dan pelanggaran keras,” ujar pemain yang akrab disapa Spaso tersebut kepada Bola.com, di Bandung, Senin (28/9/2015).

“Jujur saja saya masih kepikiran. Saya ingin sekali membela Persib di semifinal. Tapi saya mencoba melupakan hal itu dan menatap laga berikutnya,” kata dia.

Meski begitu, Spaso merasa senang bisa membawa Persib ke babak semifinal. Walaupun hanya bermain dalam waktu sekitar 30 menit, satu umpan matang matangnya bisa dikonversi menjadi gol oleh gelandang serang Maung Bandung, Makan Konate. Pemain berumur 28 tahun itu berterima kasih kepada pendukung setia Persib, Bobotoh yang memberikan dukungan penuh dalam sepanjang pertandingan.

“Lega rasanya kalau kemarin kami tidak menang, kami tidak bisa bertanding lagi. Berbeda, ini bukan liga, tetapi sebuah turnamen dengan fase gugur. Ini kemenangan bersama untuk Persib dan Bobotoh," kata Spaso.

Persib berhasil menyingkirkan Pusamania Borneo FC dengan keunggulan gol tandang, meski secara agregat skor 4-4. Persib berhasil mencetak dua gol di kandang Pesut Etam di Stadion Segiri, Samarinda, walau mengalami kekalahan dengan skor 2-3 (20/9/2015).

Sementara, Pusamania Borneo FC hanya mampu mencetak satu gol di kandang Persib dan menelan kekalahan 1-2 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (26/9/2015).

"Kalau tak bisa main, saya hanya bisa mendukung teman-teman dengan doa," tegas dia. 

Baca Juga:

Spasojevic: "Krisis Ekonomi Yunani Membawa Saya ke Indonesia"

Siapa Lebih Tajam Boaz Solossa atau Ilija Spasojevic?

Firman Utina: "Kemenangan Bayar Harga Diri Persib yang Diinjak"

Video Populer

Foto Populer