Sukses


Posisi Andik Vermansah Bisa Berubah di Tangan Pelatih Baru

Bola.com, Jakarta - Baru satu pekan lamanya Zainal Abidin Hassan menduduki pelatih kepala di Selangor FA menggantikan Mehmet Durakovic. Namun, bekas pelatih Pahang FA itu sudah mulai menerapkan kebijakan serta regulasi baru di bawah kepemimpinannya.

Seperti dilansir di Berita Harian, Minggu (10/1/2016), Zainal menjanjikan kejutan di setiap pertandingan yang dilakoni Selangor FA musim 2016. Ada empat kompetisi dan turnamen yang dijalani Andik Vermansah dkk. di sepanjang 2016, yakni Liga M (Malaysia Super League), Piala FA, Piala Malaysia, dan Piala AFC.

Demi mewujudkan asa itu, Zainal mengungkapkan akan membuat perubahan signifikan pada taktik dan corak permainan timnya sehingga jadi lebih segar dan tak mudah diprediksi tim lawan. 

Imbasnya, semua pemain, termasuk Andik Vermansah harus siap bila sewaktu-waktu mendapatkan posisi baru sesuai arahan sang pelatih.

Hal itu juga didasarkan dengan keberadaan sejumlah pemain di Selangor FA yang memang memiliki kemampuan bermain lebih di satu posisi. Pelatih berusia 54 tahun itu mencontohkan ada pemainnya, yang berposisi sebagai pemain sayap kanan mampu beraksi di kiri dan gelandang serang sebagai penyerang.

"Kemungkinan perubahan posisi baru itu sesuai taktik yang akan diterapkan dan juga melihat permainan lawan. Jadi, para pemain sebaiknya dalam posisi siap bila sewaktu-waktu harus bermain di posisi baru sesuai yang diputuskan nanti," ungkap Zainal.

Zainal menambahkan kondisi itu jadi keuntungan buatnya lantaran ia jadi bisa merencanakan strategi permainan secara fleksibel untuk mengalahkan lawan yang memiliki permainan berbeda-beda.

"Saya yakin mereka mampu menerapkan semua rencana yang sudah disusun demi memenangi persaingan musim ini," ujarnya.

Andik menyambut tantangan itu. Kepada bola.com, pemain asal Jember, Jatim itu, berkomitmen tetap memberikan yang terbaik untuk timnya di bawah kepemimpinan pelatih baru.

Andik Vermansah mengaku siap menjalankan apa saja yang diinginkan sang pelatih di lapangan, termasuk bila harus mengisi dan beroperasi di pos baru. Terlebih, gelandang berusia 24 tahun itu selama ini sudah terbiasa bermain di pos sayap kanan atau kiri sehingga perubahan posisi itu tak akan jadi persoalan buatnya.

 

 

 

 

Video Populer

Foto Populer