Sukses


Sriwijaya FC Akhiri Kerja Sama dengan Titus Bonai

Bola.com, Palembang - Manajemen Sriwijaya FC mengambil langkah tegas terkait masa depan Titus Bonai. Meski sudah hadir di Palembang dan mengikuti dua sesi latihan di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, secara resmi manajemen Laskar Wong Kito mengakhiri kerja sama dengan penyerang asal Papua karena tindakan indisipliner, Kamis (16/11) siang.

Sekretaris tim SFC, Achmad Haris mengungkapkan keputusan mengakhiri kerja sama sudah dipertimbangkan dengan baik dan sudah mendapatkan persetujuan dari seluruh jajaran manajemen tim dan jajaran manajemen PT Sriwijaya Optimis Mandiri.

"Harkat dan martabat klub di atas segalanya. Keputusan ini sudah kita bicarakan dengan manajer tim, asisten manajer, dan Benny Dollo sebagai pelatih Kepala," ucap Haris.

Ditegaskan Haris, manajemen menerapkan standar tinggi dan tidak mentolerir sikap tidak profesional. Meski begitu, ia menegaskan pihaknya mengucapkan terima kasih atas kontribusi Tibo sejak bergabung dengan SFC pada 2014.

Selama bermain di Sriwijaya FC, peran Tibo cukup signifikan. Hal itu bisa dilihat dari kepercayaan pelatih Benny Dollo yang memberikannya ban kapten jelang bergulirnya Indonesia Super League 2015.

Sebagai pemain, Tibo memiliki kelebihan bermain di berbagai posisi. Saat tampil di Piala Presiden 2015 dan Piala Jenderal Sudirman, striker yang batal berkostum klub Myanmar, Kanbawza FC itu banyak beroperasi di sisi kiri penyerangan Sriwijaya FC.

Video Populer

Foto Populer