Sukses


Aremania Lebih Pilih Trofi daripada Uang jika Jadi Fans Terbaik

Bola.com, Malang - Arema Cronus sudah gugur pada babak semifinal Piala Jenderal Sudirman (PJS). Namun, itu bukan berarti tidak ada gelar yang bisa diraih. Penghargaan yang peluangnya paling besar untuk dibawa pulang adalah suporter terbaik.

Pihak penyelenggara sudah meminta kepada manajemen Arema untuk memberangkatkan perwakilan suporternya ke Jakarta. "Buat apa diundang untuk laga final kalau tidak menerima penghargaan. Besar kemungkinan suporter terbaik jatuh ke Aremania," kata Sudarmaji, media officer Arema.

Rencananya, manajemen Singo Edan akan memberangkatkan 10 perwakilan Aremania ke Jakarta untuk menyaksikan laga final Piala Jenderal Sudirman antara Semen Padang vs Mitra Kukar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (24/1/2016). Hadiah sebesar Rp 100 juta akan diberikan seusai partai final.

Namun salah satu pentolan Aremania, Sukarno atau yang akrab dipanggil Cak No justru memberikan usulan nyeleneh. Dia berharap penyelenggara mengganti hadiah uang tunai dengan trofi yang nilainya sama.

"Kalau uang tunai pasti susah membaginya karena Aremania ini terdiri dari ratusan korwil. Kalau trofi kan enak, nanti ditempatkan di kantor manajemen. Yang ingin foto atau melihat trofi itu langsung ke kantor manajemen Arema saja," jelas pria yang biasaya jadi penabuh drum di stadion ini.

Dari data manajemen, Aremania kini terdiri hampir dari 340 korwil. Jika hadiah Rp 100 juta dibagi, setiap korwil hanya dapat uang di bawah Rp 1 juta. Tentu nilainya tidak sebesar pengorbanan yang dilakukan oleh Aremania. Maka itu di turnamen ini, dua nyawa Aremania melayang di Sragen karena dikeroyok oleh oknum Bonekmania sebelum pertandingan Arema Cronus lawan Surabaya United.

Selain itu, setiap kali Singo Edan bermain, Aremania selalu hadir dalam jumlah besar. Laga terakhir di Stadion Kanjuruhan pada leg kedua semifinal melawan Mitra Kukar (17/1/2016), Aremania yang hadir mencapai 44.350 penonton dan menjadi rekor penonton terbanyak di PJS.

Video Populer

Foto Populer