Sukses


Ditawari Jadi Polisi di Surabaya United, Jawaban Evan Dimas ...

Bola.com, Surabaya - Merger antara Surabaya United dengan PS Polri membuka peluang bagi pemain Surabaya United untuk menjadi anggota polisi. Kabar yang beredar, semua pemain klub yang kini bernama Surabaya United Bhayangkara itu mendapat tawaran masuk korps Bhayangkara itu. Tak terkecuali sosok Evan Dimas.

Namun, isu itu langsung ditepis oleh manajer operasional SU Bhayangkara Rahmad Sumanjaya. “Tidak semua pemain. Sampai saat ini hanya lima pemain saja yang mendapat tawaran. Tapi ke depan, saya belum tahu. Mungkin saja pemain-pemain muda yang usianya masuk ketentuan calon anggota Polri bisa masuk juga. Semua tergantung petinggi klub, terutama yang dari unsur Polri,” jelas Rahmad.

 

Keempat pemain yang sudah pasti mendaftar masuk polisi adalah M. Hargianto, M. Fatchu Rochman, Zulfiandi, Sahrul Kurniawan dan Putu Gede Juni Antara. Empat dari lima pemain adalah pemain yang membela PS Polri di turnamen Torabika Bhayangkara Cup lalu. Sedangkan satu pemain yang tidak memperkuat PS Polri adalah, Sahrul Kurniawan.

Selain kelima pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 yang menjadi juara Piala AFF 2013 tersebut, Surabaya United masih memiliki sederet pemain belia yang seusia dengan mereka. Sebut saja: Ilham Udin Armaiyn dan Evan Dimas Darmono, serta Erick Dwi Ermawansyah, dan Wahyu Subo Seto.

Usia mereka masih di bawah 23 tahun, usia emas jika ingin mengikuti pendidikan kepolisian. “Mungkin nanti beberapa di antara pemain muda yang ada bisa saja mendapat tawaran. Namun bisa saja, mereka ditawari tapi menolak. Tapi soal kemungkinan itu apa kata nanti,” ujar Rahmad.

Tawaran ini cukup menarik bagi para pemain muda Surabaya United yang ingin berkarier rangkap. Sehingga setelah gantung sepatu nanti, mereka tak lagi khawatir nasibnya tak menentu lantaran tak memiliki pekerjaan.

Kendati begitu, tak semua pemain langsung merespon positif tawaran tersebut, salah satunya Evan Dimas Darmono. Gelandang serang kelahiran 13 Maret 1995 tersebut mengaku, masih butuh waktu untuk berpikir serta mendapat masukan dari orang-orang terdekatnya.

“Nanti saja kalau sudah sampai di Indonesia. Karena saya masih harus mempertimbangkan beberapa hal serta meminta masukan dari orang di sekeliling saya terlebih dahulu,” ujar Evan yang dihubungi bola.com via WhatsApp, Kamis (14/4/2016) sore.

Evan yang gagal mendapat kontrak dari klub Spanyol, RCD Espanyol rencananya akan kembali ke Tanah Air pada pertengahan bulan Mei nanti. Namanya sudah didaftarkan Surabaya United Bhayangkara di perhelatan Indonesia Soccer Championship 2016.

"Saya ingin segera bermain dalam sebuah kompetisi. Soal urusan lain,  biar nanti saja menyusul," kata Evan Dimas yang mencetak hat-trick ke gawang tim raksasa Korea Selatan pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2014.

 

 

Video Populer

Foto Populer