Sukses


    2 Pemain Madura United Ngotot Dimainkan Lawan Arema meski Cedera

    Bola.com, Bangkalan - Madura United menghadapi ujian berat menjelang laga derby Jatim kontra Arema Cronus di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jumat (6/5/2016). Dua pilar utama, Pablo Rodriguez Aracil dan Asep Berlian, mengalami cedera.

    Pablo Rodriguez menderita bengkak di paha kanan yang didapat saat Madura United mengalahkan PS TNI 2-1 di Bandung lalu, sedangkan Asep Berlian mengalami pembengkakan mata.

    Kendati dibekap cedera yang cukup mengganggu, keduanya bersikeras meminta pelatih Gomes de Oliveira agar diturunkan saat menjamu tim Singo Edan pada laga kedua Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 Presented by IM3 Ooredoo nanti.

    "Saya tak mau duduk di bangku cadangan atau hanya jadi penonton di tribune saat teman-teman berjuang melawan Arema. Ini pertandingan besar yang tak boleh saya lewatkan. Saya datang ke Indonesia ingin merasakan laga-laga besar, seperti melawan Arema ini," kata Pablo.

    Apalagi, striker asal Spanyol ini pernah merasakan nikmatnya menjebol gawang Arema kala dia masih bermain untuk Mazisa Sport and Recreation di pentas Piala AFC beberapa musim lalu.

    "Saya ingin mengulang kenangan indah itu. Arema tim bagus. Apalagi saat ini mereka menjadi pemuncak klasemen," ucap Pablo.

    Sementara dalam sisa waktu dua hari ini, Asep Berlian berusaha keras menyembuhkan bengkak di matanya agar bisa maksimal meladeni anak asuh Milomir Seslija.

    "Gangguan ini tidak parah, tapi cukup mengganggu. Saya akan menyembuhkan sakit ini dengan berbagai cara agar bisa tampil melawan Arema Cronus. Saya sudah minta izin kepada pelatih agar tetap ikut latihan. Saya akan memaksa bermain dengan kondisi apapun," tegas Asep Berlian.

     

    Video Populer

    Foto Populer