Sukses


Kecewa Skor Akhir, Liestiadi Kecam Aksi Pemain Impor Persegres GU

Bola.com, Malang - Pelatih Persegres Gresik United, Liestiadi tidak bisa menutupi kekecewaannya usai takluk 1-3 dari Arema Cronus dalam lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (27/5/2016).

Kekecewaan Liestiadi disebabkan salah satu pemain asing di timnya, Eduardo Maciel gagal memberikan kontribusi positif saat dimasukan pada pertengahan babak kedua. Alhasil, permainan Persegres GU tidak sesuai harapan mantan asisten pelatih Timnas Indonesia itu.

"Saya kecewa dengan penampilan Edu (Eduardo) karena dia tidak bisa mengubah situasi. Padahal, dia pemain asing dan justru Ghazali (Siregar) yang bisa memberikan perubahan," ia menuturkan.

Di luar penampilan negatif Eduardo, Liestiadi cukup puas dengan penampilan timnya sepanjang 90 menit yang tampil spartan sepanjang 90 menit. Meskipun, dari segi kualitas tim, anak asuhnya kalah dari Arema.

"Secara skor saya kecewa, tapi perjuangan anak-anak luar biasa, mereka tidak mau kalah. Kami juga tidak bermain dengan parkir bus. kami bermain dengan compact defense," ia menuturkan.

Dengan kekalahan ini, Persegres GU menempati peringkat ke-13 klasemen sementara dengan 5 poin. Sedangkan Arema melesat ke puncak klasemen sementara TSC 2016.

 

Video Populer

Foto Populer