Sukses


Ngabuburit di Stadion ala PSS Sleman dan Persip Pekalongan

Bola.com, Sleman - Ngabuburit atau menunggu waktu hingga menjelang waktu Adzan Maghrib banyak dilakukan orang yang sedang menjalankan ibadah puasa. Termasuk dua tim kontestan Indonesian Soccer Championship (ISC) B, PSS Sleman dan Persip Pekalongan.

Bedanya, biasanya ngabuburit dilakukan dengan bersantai atau jalan-jalan. Namun kedua tim itu justru menggelar laga uji coba di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu (19/6/2016).

Mayoritas pemain kedua tim menjalankan ibadah puasa. Tak pelak, laga berlangsung tempo sedang sejak babak pertama berjalan. Meski demikian, hujan gol langsung tersaji di babak pertama oleh kubu tuan rumah. Adalah eks striker Sriwijaya FC, Riski Novriansyah yang memborong tiga gol menit 15, 33, dan 42.

"Permainan anak-anak memang cenderung menurun. Mungkin karena kelelahan dan juga faktor puasa. Namun tidak jadi masalah bagi kami," kata pelatih Persip, Nasal  Mustofa usai pertandingan.

Meski menahan lapar dan dahaga, pemain kedua tim mampu menampilkan performa ciamik sepanjang laga. Anak-anak Pekalongan bahkan mampu menciptakan peluang pada 10 menit awal laga berjalan lewat sepakan Toni Yuliandri meski masih terbang di atas mistar.

Namun aksi Riski dimulai saat gol indahnya lewat sundulan dengan terbang menjebol jala Persip yang dikawal, Nurul Subkhi yang dilanjutkan dengan gol kedua dan dilengkapi hat-trick yang bertahan hingga jeda.

Pada babak kedua, Nasal mencoba merotasi pemainnya dengan memasukkan beberapa darah segar. Hasilnya, Persip berani tampil menyerang.

Usaha tak kenal menyerah akhirnya terbayar setelah pemain pengganti Abrasid berhasil mengoyak gawang PSS di menit 78. Sayang, hingga wasit Sukriwiyanto menutup laga, tak ada gol lagi tercipta dan kedudukan tetap 3-1 untuk kemenangan tuan rumah.

''Karena kelelahan ciri khas permainan cepat kami dengan umpan-umpan pendek hilang,'' ujar Nasal.

Sementara itu arsitek PSS Sleman Seto Nurdiyantoro kurang puas dengan permainan anak asuhnya. Terlebih skema baru yang diterapkannya dengan mendorong gelandang ke depan tidak berjalan lancar.

Video Populer

Foto Populer